Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID – Meluncurkan buku 'Waktu Terbaik Adalah Saat Ini', Yuni Shara mengundang kerabat hingga penggemarnya.
Menjadi salah satu hal menarik para awak media, saat kehadiran Ashanty, yang sebelum kedatangannya, hadir lebih dahulu dari Krisdayanti.
Tak ada yang tahu keduanya hadir secara kebetulan atau memang menyengaja berkumpul bersama.
(Baca: Tampil Begini, Aurel Hermansyah Panen Kritikan Pedas)
Apalagi anak Raul Lemos dan Anang Hermansyah itu pun ikut berkumpul layaknya pertemuan keluarga.
Berangkat Umrah Kenakan Baju Anniesa Hasibuan, Seperti Ini Hubungan Syahrini dengan Boss First Travel! | Grid.ID https://t.co/tZ491CGnbz
— Grid.ID (@grid_id) September 28, 2017
Krisdayanti yang tidak tinggal serumah dengan Aurel, mengabadikan kecantikan anak perempuan pertamanya.
"Yang pertama, kalo ketemu mereka itu foto. Karena saya harus update, soalnya saya enggak punya foto baru sama Aurel,” tutur Krisdayanti di sela-sela peluncuran buku Yuni Shara, di Parc 19, Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (27/9/2017).
Tak lupa, para ibu cantik ini, juga mendekatkan kedua anaknya Arsy dengan Amora untuk bermain bersama.
Mereka tampak akrab mengobrol dan bermain di salah satu sudut kafe.
Momen ini jarang ditemui sehingga banyak yang tak mau ketinggalan untuk mengabadikannya.
Seneng deh kalo pada akur begini! (*)