Grid.ID - Di kalangan millennials nama Maudy Ayunda sepertinya sudah tidak asing lagi.
Kepopulerannya dimulai ketika dirinya melantunkan lagu dengan judul "Perahu Kertas" yang langsung ditanggapi positif para penikmat musik.
Selain suara merdu yang enak didengar, Maudy Ayunda rupanya memiliki kesukaan akan warna busana yang dipakainya saat menghadiri undangan pesta atau acara-acara lain.
"Saya lebih suka warna klasik seperti coklat dan hitam, modelnya juga yang simpel, saya juga lagi suka denim," kata Maudy saat ditemui Kompas Lifestyle di acara Lifestyle Award di Jakarta, Rabu (27/9/2017) malam.
Selain warna, Maudy juga sangat suka dengan busana yang tidak terlalu banyak memiliki aksen.
"Aku suka yang ga terlalu ribet, karena untuk milih-milih baju yang mau aku pakai saja bisa 2 jam," tuturnya seraya tertawa.
Terlepas dari warna dan model busana, kenyamanan adalah faktor terpenting yang harus ada di setiap busana yang dipakainya.
Karena menurutnya, jika busana tersebut tidak nyaman dipakai, semahal dan sebagus apapun modelnya justru malah merusak mood penggunanya.
"Nyaman itu nomor satu, kalau sudah nyaman tingkat percaya diri kita akan muncul," tutur wanita yang mendapatkan penghargaan dengan kategori The Most Influential Millennials of The Year ini.
Sebagai informasi tambahan, Maudy Ayunda saat ini tengah melakukan persiapan untuk meluncurkan lagu barunya berjudul "Kakak".
Rencananya, lagu barunya tersebut akan dirilis dalam waktu dekat ini. "Ya judulnya Kakak, masih persiapan, doain ya," pungkasnya. (*Kompas.com/Iwan Supriyatna)
(Baca: Ini Kata Rossa Soal Sudah Tunangan dengan Afgan)
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul Maudy Ayunda Gemari Warna Klasik untuk Busananya