Laporan Wartawan Grid.ID, Winda Lola Pramuditta.
Grid.ID - Artis peran Dhea Annisa atau disapa Dhea Imut telah melayangkan somasi untuk sebuah perusahaan jasa pengiriman barang.
Usai mengurim surat somasi, pihak kuasa hukumnya, Henry Indraguna, justru mendapat respon berupa sms gelap.
"Ada sms ke nomer telepon saya mengatakan 'pak surat somasi sudah DHL terima untuk komunikasi selanjutnya pihak pengacara kami akan melanjutkan terimakasih'," ungkap Henry Indraguna di kantor HIP Law Firm Bellezza Office Tower, Permata Hijau, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Sabtu (30/9/2017).
Henry Indraguna menilai pesan singkat tersebut layak disebut sms gelap karena tak tercantum identitas pengirimnya.
(Baca : Ini Dia Kejutan dari Vivo dan Grab Menjelang Grand Launch Vivo V7+ )
"Dan ternyata setelah saya cari tahu nomer telepon ini manajernya DHL ibu Nia," ucap Henry Indraguna.
"Dalam sms ini saya tanyakan dengan siapa ini?"
"Harusnya kan selamat pagi pak saya ibu Nia dari DHL atau dari siapa ini? Ini SMS gelap," sambungnya.
Respon berupa pesan singkat itu pun lantas membuat pihak Dhea Imut kembali bergidik, melihat manajemen perusahaan yang berkantor pusat di Jerman itu.
"Saya nggak mengerti perusahaan DHL yang begitu besar, bagaimana mengatur manajemennya."
"Somasi sudah diterima, dikatakan belum diterima, sehari setelahnya sudah diterima."
"Apakah tidak ada komunikasi yang baik sama manajemen," tegas Henry Indraguna.
(Baca : Layak Dinanti, Grab Kini Jadi Official Ride Buddy Kampanye Vivo V7+ di Indonesia )
Sekedar diketahui, Dhea Imut kehilangan barang kiriman berupa kamera seharga Rp 229 juta saat menggunakan jasa pengiriman DHL.
Dhea Imut sempat melakukan laporan namun tak diindahkan hingga memutuskan somasi hingga Senin 2 Oktober 2017 mendatang. (*)
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri