Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti
Grid.ID - Tanggal 2 Oktober ditetapkan sebagai hari Batik Nasional sebagai bentuk upaya untuk melestarikan warisan budaya Indonesia, yaitu kain batik.
Lewat hashtag #HariBatik ataupun #HariBatikNasional, netizen ikut serta dalam melestarikan budaya asli Nusantara itu dengan mengunggah foto dirinya yang memakai batik.
Hal serupa juga dilakukan oleh Nia Ramadhani beserta geng sosialitanya yang lebih dikenal dengan Girls Squad, ia ikut meramaikan sosial media Instagramnya dengan mengunggah foto memakai batik.
Lalu gaya batik seperti apa, ya, yang jadi andalan geng sosialita ini?
Berikut beberapa foto koleksi batik ala Girls Squad yang telah Grid.ID rangkum untuk kamu.
1. Paduan celana batik dan atasan polos
Untuk memperingati hari batik Nasional, nia mengunggah fotonya bersama dengan Chaca Frederica, Theresa Wienathan, dan Marshanda yang berpose memakai celana bermotif batik.
Celana batik model kulot bermotif batik tersebut dipadukan dengan atasan polos berwarna hitam, membuat tampilannya tampak sederhana tapi tetap hits ya saat pakai kain Nasional ini.
( BACA : Kece Banget! Bukan Girls Squad, Ini loh Geng Sosialita Bella Shofie )
2. Rok batik
Masih dengan formasi yang sama, kali ini istri dari Ardie Bakrie dan geng sosialitanya tampak berpose dengan memakai rok motif batik berwarna marun, dikombinasikan dengan atasan polos berwarna hitam.
Yang berbeda di sini Theresa Wienathan lebih memilih memakai kain batik yang dililit menjadi dress dengan model one of shoulder.
3. Dress Batik
Pesona yang glamor tetap terpancar saat geng sosialita ini memakai dress motif batik.
Sekumpulan wanita cantik yang sedang hits ini, tampak sangat menawan saat memakai dress motif batik dengan model A-line dengan motif yang berbeda, namun tetap memiliki warna yang senada.
( BACA : Ini Biaya Jutaan Rupiah Agar Wajah Kamu Berubah Cantik Mirip Barbie Seperti Nia Ramadhani )
4. Batik ala kartini
Kalau yang terakhir ini adalah gaya busana batik Girls Squad saat memperingati hari Kartini pada bulan April lalu.
Nia beserta delapan temannya tampak anggun saat memakai balutan kebaya putih dengan paduan rok motif batik sebagai bawahannya.
Wah ternyata pakai batik juga bisa membuat kita tampil lebih cantik, ya!
Kalau favoritmu yang mana? (*)