Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi
Grid.ID - Makhluk aneh berwarna ungu dengan tentakel baru-baru ini terdampar di pantai-pantai Inggris.
Dilansir dari mirror.co.uk, jumlah makhluk aneh yang terdampar bahkan sudah mencapai 2.000 ekor.
Rekor ini adalah yang terbanyak di sepanjang sejarah.
Makhluk bernama Portuguese Man-of-War ini pertama kali ditemukan di Cornwall dan Hampshire, Inggris.
Selain di sana, makhluk kecil ini juga ditemukan di Dorset, Devon, Cornwall dan Wales.
Makhluk ini memiliki ciri-ciri seperti balon.
Karena bentuknya tersebut, ia tampak begitu menarik bagi anak-anak.
Ciri-ciri lainnya adalah warna ungu kebiruan dan tentakel yang bisa memanjang sampai 50 meter.
Tentakelnya beracun dan sengatannya bisa fatal bagi manusia.
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | Mirror.co.uk |
Penulis | : | Irene Cynthia Hadi |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |