Laporan wartawan Grid.ID, Alfa Pratama
Grid.ID - Menyandang predikat sebagai anak Presiden tidaklah selalu harus tampil wah tetapi jutsru kesederhanaan yang ingin selalu ditampilkan.
Hal inilah yang dilakukan 2 anak sulung dari Presiden Indonesia ketika menikah.
Mereka adalah putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka dan anak pertama mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono.
Meski menyandang anak Presiden Indonesia, kedua anak sulung Presiden Indonesia sederhana dalam memberikan mahar atau mas kawin kepada pasangannya.
(7 Kincir Ria Tertinggi yang Wajib Kamu Coba, Ketinggiannya di Atas 100 Meter, Uji Nyali!)
Layak Dinanti, Grab Kini Jadi Official Ride Buddy Kampanye Vivo V7+ di Indonesia | Grid.ID https://t.co/x6grNiCyFR
— Grid.ID (@grid_id) September 28, 2017
Pernikahan putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka (28), dengan istrinya, Selvi Ananda (26), telah dilaksanakan pada Kamis (11/6/2015) pagi di Solo.
Putra Sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka hanya memberikan mahar atau mas kawin kepada istrinya,Selvi Ananda, hanya berupa seperangkat alat salat.
Mas kawin ini diberikan Gibran Rakabuming Raka dalam akad nikah yang dilangsungkan di Graha Saba, Solo, Kamis (11/6).
Kepala Kantor Urusan Agama Banjarsari, Mukhtarozi, menjadi penghulu pada acara tersebut.
Sedangkan Ketua RW 07, Banjarsasi, Solo, Mahdi, bertindak sebagai saksi dari pihak Gibran.
Sementara dari pihak mempelai wanita menghadirkan saksi Ahyani, ketua RT 07, RW 07, Banjarsari, Solo.
Penulis | : | Alfa Pratama |
Editor | : | Alfa Pratama |