Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID – Penyanyi cantik Danilla Riyadi (27) rupanya tidak pernah mempunyai impian sebelumnya akan menjadi seorang penyanyi.
Menurut pelantun 'Buaian' itu dirinya bisa menjadi seorang penyanyi karena sudah ditakdirkan oleh Tuhan.
Hal tersebut disampaikannya kepada Grid.ID beberapa hari yang lalu saat ditemui dikawasan SCBD, Senayan, Jakarta Selatan.
(Rossa: Saya Suka Jadi Penyanyi yang Dicintai Banyak Orang)
"Saya tidak pernah mempunyai cita-cita jadi penyanyi dari dulu. Jadi penyanyi entah kenapa tiba-tiba seperti dipilih oleh Tuhan aja, jadi kaya main game terus nggak sengaja kepencet, karna saya nggak pernah punya cita-cita jadi penyanyi," ucap Danilla.
Sebelum menjadi penyanyi Danilla rupanya pernah menjadi seorang guru yang mengajar di SMA, namun sayangnya hal tersebut tidak sesuai dengan dirinya.
"Sempet mau jadi guru, dan akhirnya aku pernah memang ngajar ekskul di SMA sama di playgroup gitu dan nggak kuat, ternyata guru itu pilihan yang salah," cerita Danilla.
Selain menjadi guru, menjadi penulis pun sempat ia lakukan. Karena menurutnya melihat perempuan berkacamata dan menulis terlihat cantik, namun lagi-lagi hal tersebut tidak cocok baginya.
(Pernah Kolaborasi Bareng Isyana Sarasvati, Inilah Ungkapan Raisa dari Hati!)
"Terus pernah mau jadi penulis yang ala-ala gitu, tapi aku berfikir kayanya ngeliat cewe berkacamata terus nulis buku gitu kaya cantik banget tanpa mengerti itu isinya apa yang penting gua suka nulis, ternyata itu tidak berjalan dengan lancar," tuturnya.
Dan akhirnya, setelah beberapa profesi ia lakukan, Danilla pun mencoba sebagai seorang sutradara, lumayan berhasil meskipun yang ia sutradarai adalah video klip lagunya sendiri.
"Pengin jadi sutradara film layar lebar yang gimana gitu tapi nggak berjalan dengan lancar juga, yaudah jadinya sutradara untuk video klip ku sendiri, itu yang lumayan lancar, sisanya udah deh jalanin aja," ucapnya seraya tertawa. (*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri