Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio.
Grid.ID - Synchronize Fest merupakan festival musik multi-genre tahunan berskala nasional yang mengundang puluhan ribu audience untuk merayakan keberagaman jenis musik hidup di lima panggung selama tiga hari, tiga malam.
Dalam festival tersebut, pengunjung bisa menikmati suguhan 100-an pertunjukan terkurasi dari artis-artis terfavorit dan terbaik tanah air yang datang dari dekade ’70-an, ’80-an, ’90-an hingga 2000-an.
Seluruh genre musik populer bakal ditampilkan di Synchronize Fest ini.
Salah satunya, tetap menghadirkan musisi legendaris Bob Tutupoly, penyanyi legendaris.
(Baca : Rambut Panjang Kamu Mudah Rontok Rusak dan Kusut? duh Jangan Dibiarkan Kelamaan deh! Coba Cara Ini… )
Tak hanya orang tua, remaja juga ikut menyaksikan dan sesekali ikut bernyanyi bersama.
Kopral Jono, salah satu lagu yang dibawakan om Bob.
"Di jaman saya, pangkat kopral udah tinggi."
"Kopral udah jadi idaman, sekarang mah cewek harus liat Jendral dulu," jenaka Bob diatas panggung Synchronize Fest 2017, Gambir Expo Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (6/10/2017).
(Baca : Serunya Vivo V7+ Super Selling Day, Bertabur Hadiah dan Bonus )
Tak hanya Bob loh, besok pun akan ada sang legenda Ebiet G Ade.
Tak Masalah Dijodoh-jodohkan dengan Ayu Ting Ting, Andre Taulany: Justru Saya Manfaatkan