Laporan wartawan Grid.ID, Husna Rahmayunita
Grid.ID - Sudah nonton film Blade Runner 2049?
Buat kalian yang udah nonton film atau intip trailernya pasti lihat aktor utama film tersebut mengendarai sebuah mobil.
Ya, Ryan Gosling mengendarai mobil jenis Peugeot buatan Perancis.
Dikutip Grid.ID dari laman jalopnik, seorang penonton tidak menyangka Ryan Gosling (Detektif K) keliling Los Angeles di masa depan menggunakan mobil buatan Perancis.
( BACA : Siapa Bilang Lagi Diet nggak Boleh Makan Makanan Berlemak? Nih Buktinya.. )
Pasalnya, jarang sekali orang Amerika membeli dan menggunakan mobil merk Perancis.
Alih-alih orang Amerika lebih memilih mobil buatan Jerman yang kokoh dan cepat.
Meskipun dalam film tersebut merk Peugeot tersamarkan oleh visualisasi yang bagus.
Bahkan penonton lain mungkin tak akan menyadarinya.
( BACA : Siapa Bilang Lagi Diet nggak Boleh Makan Makanan Berlemak? Nih Buktinya.. )
Menurut penonton bernama Patrick George tersebut, Peugeot belum pernah dijual di Amerika sejak tahun 1991.
Merk lain seperti Renault dan Citroën pun tidak dijual di Amerika, karena kurang diminati.
Dari pihak Peugeot pun tidak mengunggah foto maupun statement yang berkaitan dengan Blade Runner 2049.
Patrick juga menambahkan film Blade Runner menjadi simbol masih adanya Peugeot di Amerika.
( BACA : Tinggalkan Model Lama, Blackberry Motion Kini Tampil Aduhai )
"Blade Runner 2049 mungkin ingin mengubah sedikit stigma, karena latar film tersebut menggunakan tahun 1980 seperti sindiran ke Siri dan Amazon Alexa.
Merk mati seperti Atari dan Pan Am pun masih ada pada tahun 2049 ini. Jadi jelas Peugeot tidak akan pernah meninggalkan Amerika," tulis Patrick dalam jalopnik.
Bagaimana menurut kalian?
(*)
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | jalopnik |
Penulis | : | Afif Khoirul M |
Editor | : | Afif Khoirul M |