Grid.ID - Bangsa viking merupakan salah satu bangsa yang paling sering diceritakan di sejumlah dongeng, babad, maupun film.
Bangsa ini terkenal sebagai pelaut ulung asal negara-negara skandinavia, dan sering diidentikkan memakai helm baja bertanduk.
Nah, belakangan, para peneliti di Swedia menemukan hal mengejutkan.
Para peneliti menemukan tulisan Arab di pakaian orang-orang Viking.
( BACA : 7 Foto Memalukan yang Pernah Terekam Kamera, No. 6 Celana yang Robek! )
Dikutip Grid.ID dari media Utusan Malaysia, pakaian ini didapatkan dari makam para pahlawan Viking.
Peneliti menyebut makam itu diperkirakan sudah ada sejak abad ke-9 atau 10.
Yang mengejutkan, adalah makna dari tulisan Arab yang ditemukan di pakaian Viking.
Adalah pakar arkeologi tekstil asal Universitas Uppsala, Swedia, Annika Larsson, yang menyimpulkan temuan itu.
( BACA : Bersitegang, Ternyata Seperti Ini Perbedaan Gaya Busana Ayu Ting Ting dan Luna Maya! )
Menurut Larsson, sebagian huruf Arab yang tersisa itu merupakan lafal Allah dan Ali.
Temuan ini pun kemudian menjadi sebuah dasar, bahwa ada kemungkinan ajaran Islam telah sampai ke negeri Skandinavia kuno.
Tulisan Arab itu ditenun dengan benang emas dan perak.
Larsson juga memperkirakan, bahan yang digunakan untuk membuat pakaian tersebut berasal dari tengah Asia, Persia dan China.
( BACA : Peringati No Bra Day, 10 Artis Ini Tak Malu Tampil Tanpa Bra di Depan Umum, Siapa Aja tuh? )
Ia menyatakan, tidak pernah melihat corak lafal Allah yang ditemukan pada pakaian tersebut dalam penelitian artefak Viking sebelumnya.
“Corak tulisan pertama yang saya kenal pasti dengan bantuan rekan dari Iran, adalah Ali,"
"Kemudian satu lagi pada mulanya agak sulit untuk dilihat, namun setelah diteliti dari berbagai sudut, tulisan yang tertera adalah Allah,” kata Larsson.
Sejauh ini, Larsson mengaku sudah menemukan sedikitnya 10 corak tulisan Arab pada 100 pakaian yang diytemukan di makam kuno Viking.
Dan di setiap tulisan Arab itu, selalu ada lafal Allah dan Ali.
Larsson mengakui, ada kemungkinan jasad-jasad di dalam semua makam kuno Viking itu dulunya memeluk Islam.
Apalagi, penelitian soal DNA dari sejumlah kerangka orang Viking.?
Dari penelitian ini, sejumlah pahlawan Viking ternyata diperkirakan berasal dari Persia.
“Bagaimanapun, penemuan ini cenderung menunjukkan adat pemakaman Viking dipengaruhi ide dalam agama Islam, seperti hidup kekal abadi di dalam surga selepas mati,” jelasnya.? (*)
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Penulis | : | Aji Bramastra |
Editor | : | Aji Bramastra |