Laporan Wartawan Grid.ID, Elizabeth Ayudya R.R
Grid.ID - Ryan Ogilvy adalah salah satu makeup artist yang saat ini tengah mencapai puncak kesuksesan karir.
Beberapa waktu lalu, Ryan Ogilvy kembali membawa harum nama bangsa ketika ia berpartisipasi dalam New York Fashion Week.
Dirinya mewakili Maybelline Indonesia untuk merias beberapa model papan atas seperti, Rebecca Minkof dan Marissa Webb.
Kali ini, Ryan Ogilvy kembali mencuri perhatian netizen.
(BACA: Dapat Penghargaan Aktris Terbaik Internasional, yuk Intip 4 Gaya Marsha Timothy di Red Carpet)
Berdasarkan pantauan Grid.ID, Ryan Ogilvy baru saja jalan bareng Chelsea Islan dan Daffa Wardhana.
Mereka bertiga pergi mengunjungi Southbank, Victoria, Australia.
"Beberapa kali kesini biasanya sering foto berdua, sekarang jadi bertiga deh," tulis Ryan dalam caption.
Postingan tersebut ternyata mendapat cukup banyak respon dari para netizen.
(BACA: Setelah Piyama, Nindy Kembali Dinyinyiri Netizen Gara-gara Kenakan Pakaian ini!)
Beberapa netizen bahkan mengaku baper melihat foto yang diunggah Ryan.
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |