Grid.ID - Berkarir di dunia hiburan tanah air, nama Ayu Ting Ting kian hari kian menanjak.
Bukan hanya berkarir lewat suara merdunya di dunia musik dangdut, Ayu juga menjadi pelawak dan pembawa acara di beberapa stasiun televisi.
Dengan karirnya yang semakin melejit, tentu kebutuhan untuk tetap terlihat cantik di layar kaca meningkat.
(BACA: Denada Dikira Cari Sensasi Biar Tenar Lagi Gara-gara Twerking Bareng Zaskia Gotik!)
Salah satu cara Ayu untuk mempercantik diri adalah dengan eyelash extention yang sudah berkali-kali dilakukan Ayu.
Nah kali ini lewat Instagram pribadinya Ayu kembali mengunggah fotonya setelah retouch lashes di salah satu tempat langganannya.
Ayu nampak semakin cantik setelah bulu matanya kembali cetar membahana.
(BACA: Begini Wajah Ketiga Anak Jokowi Waktu Kecil, Yang Mau Nikah Memang Cantik Dari Kecil!)
Ia pun mengunggah foto close up dirinya agar terlihat jelas bulu matanya itu.
Kemudian setelah ditelusuri, tempat langganan Ayu me-retouch bulu matanya itu juga mengunggah foto Ayu.
Tapi dengan angle yang berbeda.
(BACA: Nia Ramadhani Nggak Kelihatan Punya 3 Anak Dalam Foto Ini, Malah Kayak Gal Gadot!)
Kalau foto yang diunggah Ayu terlihat lebih cerah sedangkan yang di @smoochbeautybar nampak lebih gelap.
Kedua foto ini kemudian diunggah lagi oleh sebuah akun gosip di Instagram.
Langsung saja netizen ramai membicarakan perbedaan wajah Ayu di kedua foto itu.
Ada yang heran flek hitam Ayu kok kelihatan, ada juga yang sebut-sebut Ayu memakai 'kamera jahat'.
Seperti komentar @shekayrani_iman_, "Kamera nya jahat,,wajah itu di rawat bukan di edit".
Atau komentar @maya_kusuma_wardhani, "The power of beuti plus plus....kamera jehonggg".
(BACA: Didukung Pemandangan Yang Indah, Aurelie Hermansyah Nampak Seksi Meski Tak Pakai Bikini)
Dan @luluainun berkomentar, "Beautyplus pakek efek apa niyh ?? Terangg bgd . Sampek flek tersamarkan".
Sedangkan komentar dari @nanabaliaja, "mukanya banyak flek hitam ? pake pil KB yah bul ?".
Gimana menurut kamu perbedaan wajah Ayu? Suka yang cerah atau gelap? (*)
Profil Elza Syarief, Pengacara Shella Saukia yang Ditunjuk untuk Lawan Doktif, Ternyata Musuh Bebuyutan Nikita Mirzani
Penulis | : | Violina Angeline |
Editor | : | Violina Angeline |