Laporan Wartawan Grid.ID, Irma Joanita
Grid.ID – Artis merupakan salah satu public figure yang tak lepas dari yang namanya fashion.
Fashion saat ini terus berkembang dan tidak pernah lepas dari seorang wanita.
Tak terkecuali bagi para artis cantik yang dituntut untuk selalu tampil menawan di depan kamera.
Mereka juga kerap terlihat membawa barang yang mendukung fashion, salah satunya adalah tas.
Tak jarang artis dari yang berusia remaja hingga dewasa mengenakan berbagai tampilan cantiknya dengan tas harga mahal.
Termasuk 5 artis cantik yang juga sebagai hot mommy ini.
Tak hanya fokus pada sang buah hati, mereka juga tetap memerhatikan gaya fashion mereka.
Mereka kerap terlihat di unggahan akun instagram mengenakan tas dengan harga mahal saat bersama sang buah hati.
Salah satunya adalah Nagita Slavina yang tak pernah lepas dengan sang buah hati, Rafathar.
Ia kerap tampak bersama sang buah hati dan menyelempangkan beberapa tas brandednya.
(BACA: Terungkap, Ternyata Hanya Karena ini Ketua DPRD Kolaka Utara Dibunuh Istrinya)
Salah satunya yakni Nagita kerap tampil menawan saat mengenakan tas Chanel Gabrielle Hobo Bag.
Ia tampil dengan overall berwarna hitam dan shirt dengan warna putih short sleeve.
Di lain waktu, ia juga mengenakan ini dengan white shirt dengan detail embroidery.
Untuk bawahannya ia tampak mengenakan ripped jins.
Nah, tak hanya istri Raffi Ahmad, deretan artis ini juga tampil bersama sang buah hati dan mengenakan tas mahal.
Siapa aja ya kira-kira?
Yang pertama adalah artis cantik Carissa Puteri.
Ia merupakan artis yang sering tampil di layar kaca sejak usianya masih belia.
Carissa juga tengah melejit ketika bermain film “Ayat Ayat Cinta” sebagai Maria.
Kali ini ia sibuk mengurus sang buah hati, Quenzino.
Tampak di salah satu unggahan instagram @carissa_puteri ia sedang menggandeng Quenzino.
Tampak juga ia menyelempangkan tas berwarna kuning dari Hermes Berlin Bag Mini Soufre Leather.
Harga tas selempang ini sangat mencengangkan, yakni Rp 98 juta.
Carissa memadukan penampilan jumpsuit hitam dengan outer putihnya kala itu.
Tak hanya Carissa, Krisdayanti juga tak kalah mengenakan tas dengan harga selangit kala bersama anaknya, Kellen.
(BACA: Presiden Russia Tak Bisa Berhenti Tertawa Saat Nama Indonesia Disebut, Rupanya karena Hal Ini)
Tampilannya sangat kasual dengan blouse berwarna hijau army asimetri.
Krisdayanti tampak mengenakan ripped jins dengan detail rolled up di bagian ujung kakinya.
Ia tampak mengenakan gaya rambut hair bun.
Krisdayanti kala itu menenteng New Hermes Kelly Bag Togo dengan harga Rp 113 juta.
Wah mahal banget yaaaaa..
Wanita cantik yang satu ini juga tenteng tas dengan harga yang fantastis loh…
Ia adalah Sarwendah, istri dari Ruben Onsu.
Sarwendah tampak mengenakan tas dengan harga Rp 35 juta.
Harga tas yang hingga puluhan juta ini tampak simpel tapi berkelas ya…
Ia mengenakan tas ini kala sedang bersama sang putri, Thalia.
Sarwendah tampak simpel kenakan sweatshirt berwarna biru dengan jins berwarna abu-abu.
Ia hanya mengenakan slip on kala itu.
Olla Ramlan dan sang putri, Aleena bahkan kompak menenteng tas dengan harga puluhan juta!
Olla tampak mengenakan outfit vest dan legging berwarna hitam.
Ia menyelempangkan tas Louis Vuitton Pochette Metis dengan harga Rp 28 juta.
Sedangkan si kecil menenteng tas Louis Vuitton Palm Springs Backpack Mini dengan harga Rp 25 juta.
Wah mahal banget yaaaa.. (*)
Profil Elza Syarief, Pengacara Shella Saukia yang Ditunjuk untuk Lawan Doktif, Ternyata Musuh Bebuyutan Nikita Mirzani
Penulis | : | Fahrisa Surya |
Editor | : | Fahrisa Surya |