Laporan Wartawan Grid.ID, Hesti Puji Lestari
Grid.ID - Siapa yang tak mengenal Steve Jobs?
Mantan CEO perusahaan Apple yang juga pernah menjabat sebagai pejabat eksekutif Pixar Animation tersebut memiliki beberapa keistimewaan.
Salah satu diantaranya adalah selalu bangkit setelah mengalami kegagalan.
Bagaimana tidak, sebelum iPhone mendulang kesusksesan seperti saat ini.
(BACA JUGA: Beri Nama "Jihad" Pada Anak Laki-Lakinya, Orangtua Ini Dilaporkan Polisi! Ini Alasannya)
Apple pernah memiliki beberapa produk yang tak laku dipasaran.
Namun, karena kegigihan sang CEO maka Apple kembali bangkit dan akhirnya sukses.
Hal itulah yang melatar belakangi mahalnya sebuah majalah langka yang akan dilelang Oktober 2017 ini.
(BACA JUGA: Ingin Cantik Tanpa Perawatan yang Rumit? Inilah Caranya)
Majalah berjudul Newsweek keluaran Oktober 1988 tersebut memiliki tanda tangan Steve Jobs.
Dilansir dari laman Mirror, tanda tangan tersebut diberikan oleh Stve Jobs pada majalah Newsweek saat dirinya mempresentasikan komputer NeXT miliknya 1988 lalu.
Kerennya lagi, bukan hanya tanda tangan dan nama saja yang Steve Jobs curahkan dalam majalah tersebut.
(BACA JUGA:Tega! Hanya Karena Benci Punya Anak Perempuan, Seorang Ayah Mengubur Putrinya yang Berusia 10 Tahun )
Tapi juga sebuah kalimat "I Love Manufacturing."
Lelang tersebut akan dilaksanakan mulai tanggal 20 oktober - 26 Oktober 2017 dan diperkirakan akan menghasilkan lebih dari $10.000 atau sekitar 135 juta rupiah.
Kamu mau beli nggak?
(*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Penulis | : | Anita Rohmatur R |
Editor | : | Anita Rohmatur R |