Grid.ID - Cilok atau aci dicolok, merupakan makanan idaman nusantara.
Sesuai namanya cilok berasal dari Jawa Barat.
Membuat cilok tidak mudah, karen sering alot setelah matang.
Ini dia bahan dan cara membuat cilok kenyal nggak alot.
Bahan
200 gram terigu
150 gram tepung tapioka
1 sendok makan bawang putih bubuk
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh merica
1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
( BACA : Pernah Lihat Wajah Kedua Artis ini Nggak? Kalau Pernah, Fix Kamu Generasi 90'an )
1 sendok makan daun bawang iris
250-275 ml air panas
Cara pembuatan
1. Campurkan terigu dan bumbu-bumbu ke dalam wadah.
2. Tambahkan air panas.
3. Campurkan dengan tangan.
4. Tambahkan tepung tapioka secara bertahap, sampai kalis.
5. Bentuk bulatan besar kemudian potong kecil-kecil agar mudah dibentuk.
6. Buat bulatan cilok dari potongan adonan.
7. Rebus air dalam wadah sampai mendidih.
8. Masukkan cilok ke dalam wadah.
9. Tunggu sampai cilok mengapung.
10 Tiriskan saat cilok matang.
11. Sajikan dengan saus.
Selamat mencoba, semoga berhasil.
(*)
Source | : | youtube |
Penulis | : | Afif Khoirul M |
Editor | : | Afif Khoirul M |