Grid.ID - Kemacetan menjadi masalah yang utama di kota besar, terutama Jakarta.
Kemacetan disebabkan oleh berbagai masalah.
Mulai dari pengendara yang tak tertib berlalu lintas, jumlah kendaraan yang menumpuk, hingga masalah pedagang kaki lima (PKL) yang memasarkan dagangannya di pinggir jalan.
Para PKL yang tak tertib sering kali mengganggu, karena memakan bahu jalan yang seharusnya digunakan para pengendara maupun pejalan kaki.
(BACA JUGA: Takut Ketiak Basah di Hari Penting? Cegah dengan Cara Ini)
Kesadaran diri yang rendah membuat penertiban PKL menjadi susah.
Terkait hal itu, ada sebuah video lucu yang diunggah oleh akun instagram @neng_jepret.
Video tersebut memperlihatkan tayangan stasiun televisi swasta.
Di sana terdapat seorang reporter yang tengah mewawancarai seorang pria, terkait dengan Pasar Tanang Abang yang kembali semrawut.
(BACA JUGA: Member INFINITE Bocorkan Rencana Album Baru, Ada yang Bakal Rilis Album Solo Juga)
Saat ditanya apakah ia menyadari PKL yang menjual barang dagangannya di jalan mengganggu pengguna jalan, ia pun menjawab dengan percaya diri.
"Tapi kan yang lebih parah lagi, pejalan kaki yang menyebabkan macet," jelasnya.
"Pejalan kaki terlalu banyak, jadi melebihi kapasitas."
"Jalan sudah sempit, orang semakin banyak kayak laler (lalat -red)."
Mendengar jawaban itu, sang reporter lalu memberikan pertanyaan kembali, "jadi harusnya kayak gimana pak," tanyanya.
(BACA JUGA: Sudah Jadi Istri Bupati, Arumi Bachsin Malah Ingin Kuliah)
"Ya solusinya, carilah jembatan atau apa gitu kan," jawab pria itu mantap.
Jawaban kocak itu pun sontak membuat banyak netizen berkomentar.
@meyriinaa: Iya kali yaaa pejalan kaki itu SI KOMO jadi pas lewat bikin macet.. Bapak mana Bapak? Bapak siapa ini? Otaknya dimana Paaak?
@cillarzzHari gini masi ada yg gak tau fungsi trotoar
@silvia.e_meyer@putryfranhoste bagus mabok lem bule, gw pikir mabok aspal nih orang
@tempemendoangoreng Pak.... gk mau balik ke Taman Kanak Kanak lagi??? Buat belajar hal hal yang mendasar gituh???
@na_albukhoriMasya Allah cerdas kali ya pak.. *gelengGeleng
@dey_frogKorban micin ini..wkwk
@she.shop88Bapaknya kebanyakan asupan micin dan kebanyakan main di tempat sampah... Makanya bawa2 laler.
(*)
Penulis | : | Anita Rohmatur R |
Editor | : | Anita Rohmatur R |