Laporan wartawan Grid.ID Ismayuni Kusumawardani
Grid.ID - Seorang penanyi lagu folk asal Tiongkok menunjukkan cinta tulusnya dan membawa istri yang difabel ke puncak Gunung Tai, Tiongkok.
Dikutip dari laman Nextshark, penyanyi lokal Zhang Yuhua (44) yang berasal dari Liaocheng, Provinsi Shandong, Tiongkok harus membawa karung berisi 10 kilogram setiap hari agar bisa mempersiapkan perjalanan yang sulit.
Melalui sedikit bantuan dari teman-temannya, Zhang akhirnya dapat membawa istrinya, Song Qinghuan, selama delapan jam yang melelahkan.
(Vivo V7+ Persembahkan YouTube Fan Fest 2017, Yuk Menangkan Vivo V7+ dan Ketemu Youtuber Favorit!)
Zhang melalui jarak sepanjang 1.533 meter.
Dikutip dari Shanghaiist pada laman Nextshark, istri Zhang memiliki mimpi naik ke puncak Gunung Tai.
Mimpinya muncul pada tahun 2001, sejak dia pulih dari kecelakaan yang membuatnya berada dalam keadaan koma.
Song akhirnya terbangun dari koma meskipun dia masih sebatas bergerak di kursi roda.
(Inilah Rahasia Tempat Tidur Pilot dan Pramugari di 7 Maskapai Penerbangan, Sempit Tapi Nyaman
Zhang Yuhua yang berusia 44 tahun tersebut bertekad memenuhi impian istrinya untuk mendaki salah satu dari pegunungan lima terbesar yang ada di Tiongkok.
Tindakan ini bukan pertama kalinya buat Zhang yang menunjukkan cinta dan dedikasi yang luar biasa.
Apa Makna Jeruk dalam Perayaan Imlek 2025? Yuk Simak Filosofi si Bulat Manis Ini!
Penulis | : | Alfa Pratama |
Editor | : | Alfa Pratama |