Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Umaiya
Grid.ID - Drama populer Temperature of Love, Hospital Ship dan While You Were Sleeping dikabarkan batal tayang kerena pertandingan baseball.
MBC, KBS, dan SBS secara bergantian telah menyiarkan petandingan baseball dan membantalkan program yang telah terjadwal sebelumnya demi mengejar rating yang tinggi.
Biasanya, pertandingan dimulai jam 18:30 KST dan berlanjut hingga 3 jam.
(Suka Lagu Hingga Drama Korea? Berikut 7 Tanda Kamu Udah Kejebak di Dunia K-Pop, yuk Dicek!)
Akibatnya program lain akan kembali ditayangkan mulai 22:00 KST, dan acara lain akan terpengaruh termasuk drama.
Drama yang sudah merasakan dampak tersebut adalah Temperature of Love.
SBS telah membatalkan penayangan drama yang dibintangi oleh artis Seo Hyun-Jin dan aktor Yang Se-Jong itu pada Selasa lalu (24/10/2017).
(Cinta Tak Pandang Usia, 5 Drama Korea Ini Buktikan Siapapun Boleh Jatuh Cinta)
Parahnya lagi pengumuman tersebut disebarkan 30 menit sebelum waktu penayangan normal.
Alhasil penonton setia drama Temperature of Love pun jadi marah.
Selain itu, drama Hospital Ship juga sempat tertunda 30 menit pada 18 Oktober kemarin dan kembali tayang setelah berita malam.
5 Rekomendasi Drakor Mun Ka Young, Resign dari Pegawai Bank Kini Siap Jadi Pengacara Muda
Source | : | www.soompi.com |
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |