Grid.ID – Bernapas adalah sesuatu yang penting bagi makhluk hidup terutama manusia.
Manusia membutuhkan oksigen untuk membantu tetap hidup.
Tapi, kadang manusia tidak menyadari pentingnya melakukan pernapasan dengan benar.
Rupanya, tidak benar dalam bernapas bisa mendapatkan dampak yang serius bagi tubuh.
Diantaranya detak jantung tidak stabil.
Juga peredaran darah bisa terganggu.
Dilansir Grid.ID dari laman Healthista.
Ada beberapa tanda yang menunjukkan kamu tidak bernapas dengan benar.
(BACA: Kelakuan Kids Jaman Now Ini Bikin Geleng-geleng Kepala, Lihat Videonya!)
Antara lain.
1. Terdengar desahan
Biasanya hal ini terjadi karena kebiasaan menahan napas.
Secara naluri, tubuh mencoba menembus defisit oksigen.
Sehingga terdengar desahan.
2. Sering menguap
Hal ini terjadi karena napas yang dangkal.
Menguap tidak hanya karena mengantuk.
Tapi juga karena kekurangan oksigen.
3. Bahu dan leher pegal
Hal ini dikarenakan, kamu hanya menggunakan pernapasan dada.
Ini membuat otot leher dan bahu lebih tegang.
4. Selalu merasa Lelah
Sebab dari hal ini adalah napas yang tidak efisien.
Napas yang tidak diatur dengan baik.
Akan membuat tubuh kekurangan oksigen.
Dan membuat tubuh merasa Lelah. (*)
Penulis | : | Jeanne Pita |
Editor | : | Jeanne Pita |