Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati
Grid.ID - Sholeh Mahmoed Nasution atau lebih dikenal Ustaz Solmed mengaku panik saat mendengar kabar Ustaz Arifin Ilham meninggal dunia setelah berjuang melawan kanker stadium 4A.
Untuk memastikan langsung isu tersebut, Ustaz Solmed pun buru-buru menuju rumah sakit tempat Ustaz Arifin Ilham dirawat tanpa pikir panjang.
Padahal tadinya, Ustaz Solmed ingin menjenguk Ustaz Arifin Ilham pada sore hari.
Baca Juga : Sempat Dikabarkan Meninggal, Ustaz Yusuf Mansur Lega Melihat Ustaz Arifin Ilham Masih Bisa Bercanda
"Sejak saya denger kabar beliau di rumah sakit, memang sudah direncanakan sore ini saya mau membesuk. Tapi tiba-tiba denger kabar hoaks kalau beliau sudah wafat," ungkap Ustaz Solmed saat ditemui Grid.ID di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat, Selasa (8/1/2019).
"Akhirnya itu mempercepat saya untuk segera datang. Jadi yang tadi niatnya sore ba'da Ashar. Akhirnya ba'da Zuhur saya meluncur," sambungnya.
Setelah melihat langsung kondisi Ustaz Arifin Ilham lantas Ustaz Solmed merasa lega karena kondisi sahabatnya itu tak seperti yang diisukan.
Baca Juga : Putra Sulung Ustaz Arifin Ilham Beberkan Kondisi Sang Ayah Pasca Sembuh dari Kanker
"Alhamdulillah kondisi beliau sehat, membaik, sadar, bisa mengenali siapa yang datang. Komunikasi walau tidak seperti biasanya karena orang sedang membutuhkan pulih kan."
"Ya Alhamdulillah senang melihatnya sudah lebih baik, tidak seperti yang diberitakan," katanya.
Seperti diketahui, Ustaz Arifin Ilham saat ini memang tengah mengidap penyakit kanker nasofaring dan getah bening stadium 4A.
Baca Juga : Dokter Terkejut, Ustaz Arifin Ilham Sembuh dari Kanker Stadium 4A dalam Waktu Dua Bulan
Sebelumnya, kanker tersebut sempat dinyatakan sembuh, namun kemarin dirinya kembali masuk rumah sakit dan kembali membutuhkan perawatan.
(*)
Apa Makna Jeruk dalam Perayaan Imlek 2025? Yuk Simak Filosofi si Bulat Manis Ini!
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Deshinta Nindya A |