Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Baru-baru ini, Aurel Hermansyah mengunggah foto kebersamaannya dengan Ashanty saat berlibur akhir tahun di Eropa.
Dalam unggahannya tersebut, Aurel Hermansyah dan Ashanty tengah berdiri di depan bangunan Arc de Triomphe, Paris, Prancis.
Aurel Hermansyah dan Ashanty pun nampak serasi dengan menggunakan pakaian khas musim dingin, lengkap dengan penutup kepala masing-masing.
Sayangnya, melihat kedekatan yang ditunjukkan Aurel dengan ibu tirinya tersebut, ada saja netizen yang berkomentar dengan nada negatif.
"Sebab Anang kaya jadi ibu tiri baik, coba Anang miskin sebaik mana Ashanti pada anak tiri," tulis komentar netizen tersebut seperti Grid.ID kutip dari akun gosip lambenyinyir, Rabu (9/1/2019).
Melihat komentar netizen yang menyudutkan bundanya, Aurel Hermansyah tak tinggal diam.
Baca Juga : Diajak Keliling Eropa 2 Minggu, ART Ashanty Berhasil Wujudkan Mimpi Masa Lalu Selfie di Depan Menara Eiffel
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Deshinta Nindya A |