Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Umaiya
Grid.ID - Seohyun eks SNSD dikabarkan akan mendirikan agensinya sendiri pasca meninggalkan SM Entertainment.
Dilansir Grid.ID dari Soompi, kabar tersebut disampaikan oleh perwakilan Seohyun yang membeberkan rencana sang artis yang akan mendirikan agensinya sendiri.
Menurutnya, Seohyun akan bekerjasama dengan seorang CEO dari agensi periklanan.
(BACA: Ngeri! Sakit Kepala Hebat Setelah Bangun Tidur, Setelah Diperiksa Ternyata di Telinganya Muncul....)
Seohyun dan CEO tersebut rupanya sudah saling mengenal satu sama lain sejak wanita kelahiran 1991 ini masih jadi member SNSD.
Ia sangat mempercayai CEO tersebut, karena sudah banyak selebritis yang menjalin kerjasama dengannya termasuk SNSD.
Untuk itu, Seohyun tampak percaya diri dan berani mengambil resiko demi membangun agensinya sendiri.
(BACA: Bangganya Ayu Ting Ting Saat Anaknya Bisa Lakukan Hal Ini)
“Seohyun berencana bekerja dengan agensi sendiri melalui bantuan seorang CEO agensi periklanan yang sudah dekat dengannya sejak masih melakukan promosi bersama SNSD,” kata perwakilan Seohyun.
Seohyun merupakan salah satu dari tiga anggota SNSD, termasuk Tiffany dan Sooyoung, yang tidak memperpanjang kontrak dengan agensi SM Entertainment.
Sebelumnya, Seohyun dikabarkan meninggalkan agensi SM Entertainment, karena ingin fokus pada dunia akting.
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |