Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Suminar
Grid.ID - Warna-warni pada kuku akan membuat tampilan tangan wanita jadi lebih terlihat cantik.
Sayangnya, kebiasaan wanita mewarnai cat kuku tidak seiring dengan kesadaran untuk merawat kesehatan dan kebersihan kukunya.
Jika kamu salah satu penyuka dan gemar menggunakan cat kuku, berapa lama cat kuku tersebut menempel pada kuku kamu?
Ternyata, penggunaan cat kuku pada kuku tangan atau kaki mempunyai batas maksimal alias nggak boleh dibiarkan terlalu lama.
(Ingin Cat Kuku Tetap Awet dan Tidak Mudah Mengelupas? Inilah Cara Mengatasinya!)
Kalau cat kuku menempel pada kuku lebih dari minggu, maka lebih baik segera bersihkan.
Durasi maksimal mengaplikasikan warna warni cat pada kuku adalah 14 hari atau 2 minggu.
Saran ini dituturkan oleh Kezia Vany seorang pemilik salon kuku Guinn Atelier di daerah Pluit, Jakarta, saat ditemui Grid.ID pada Rabu, 1 November 2017.
(12 Ciri Kuku Ini Sampaikan Pesan Masalah Kesehatan, Cek Yuk!)
"Lebih baik gunakan selama maksimal 2 minggu, untuk menjaga agar kuku tidak rusak dan tidak gampang rapuh," jelas Kezia
Penggunaan cat kuku atau kuteks yang telalu lama menempel pada kuku dapat embuat kuku kamu rusak dan mudah rapuh.
Setelah pemakaian cat kuku yang cukup lama, sebaiknya rawat lah kuku kamu dengan menggunakan oil yang dikhususkan untuk kuku, atau bisa juga menggunakan petroleum jelly.
Kuku Jadi Mudah Rapuh Karena Kamu Terlalu Sering Nail Art di Salon, Coba Atasi dengan Ini deh!)
Jadi, untuk kamu yang sudah menggunakan cat kuku menempel pada kuku lebih dari 2 minggu, segera dibersihkan, ya. (*)
Geram, Anak-anak Pak Tarno Sindir Kelakuan Istri Muda yang Diduga Eksploitasi Ayahnya: Nggak Suka Saya!
Penulis | : | Ridho Nugroho |
Editor | : | Ridho Nugroho |