Grid.ID - Menikah dengan Raffi Ahmad pada Oktober 2014 lalu, menjadikan Nagita Slavina punya adik ipar cantik Syahnaz Sadiqah.
Adik bungsu Raffi Ahmad yang juga baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-24 ini dikenal mewarisi kecantikan sang Ibunda, Amy Qanita.
Ikut membintangi suatu program musik bersama sang kakak membuat wajahnya semakin dikenal masyarakat.
Apalagi setelah membintangi judul sinetron 7 Manusia Harimau dan pernah dekat dengan adik dari almarhum Olga Syahputra, Billy Syahputra.
Pasti bikin kamu akrab dengan wajah cantiknya yang kerap mondar-mandir di layar kaca.
Kecantikannya juga membuat Ritchie Ismail, atau yang akrab disapa Jeje drummer band Govinda berniat serius menikahinya.
(BACA: Ha Ha, Engku Emran Ternyata Takut Sama Laudya Cynthia Bella Karena Hal Ini... Warganet Pun Komentar)
Tak hanya cantik, wanita kelahiran Bandung ini juga dikenal memiliki gaya fashion yang nggak diragukan lagi.
Kerap mengikuti acara fashion dan mengenakan barang-barang branded, style Syahnaz nggak perlu diragukan lagi.
Termasuk saat menghadiri acara fashion dari suatu brand yang berkolaborasi dengan Barbie ini.
Berpose dalam photobooth berdesain box boneka Barbie, Nanaz tampil modis dengan atashan cutout shoulder t-shirt berwarna putih.
Penulis | : | Fahrisa Surya |
Editor | : | Fahrisa Surya |