Laporan Wartawan Grid.ID, Nindya Galuh A.
Grid.ID - Park Bo Young adalah salah satu aktris berbakat Korea Selatan.
Sejak awal debutnya, Park Bo Young sudah berhasil memikat hati penonton dan dilirik sutradara.
Park Bo Young selalu bisa membuat drama yang dibintanginya laris manis.
(BACA: 6 Fakta yang Terjadi Kalau Kamu Kurang Bercinta, No. 6 Ngeri Banget...)
Lihat saja popularitas drama Oh My Ghostess dan Strong Woman Do Bong Soon.
Atas kepiawaiannya dalam berakting, Park Bo Young berhasil bawa pulang 4 penghargaan hanya dalam 3 bulan saja.
Pada September 2017 lalu, Park Bo Young dipilih sebagai artis terbaik lewat drama Strong Woman Do Bong Soon.
Ia berhasil membawa pulang piala Seoul International Awards.
Kemudian disusul dengan penghargaan The Seoul Awards dan KAA Awards di bulan Oktober 2017.
Dan di awal November 2017 ini, Park Bo Young kembali meraih prestasi sebagai artis berbakat sebagai minister of culture, sports dan tourism commendation.
Park Bo Young menjadi satu dari 28 artis yang menerima penghargaan di ajang Korean Popular Culture & Arts Awards 2017.
Acara yang diadakan di National Theater of Korea ini mengundang para artis-artis Korea yang telah berkontribusi menyebarkan budaya Korea di seluruh dunia.
Mengetahui hal ini, Park Bo Young merasa sangat senang sekaligus haru.
(BACA: Rapper Amerika Lakukan Hal Tak Senonoh pada Member BTS! ARMY Ngamuk dan Lakukan Hal ini)
"Terima kasih telah memberikan penghargaan besar ini.
Saya akan menerima penghargaan ini sebagai sebuah tanggung jawab.
Saya akan mengikuti jejak para senior yang sudah bekerja keras untuk mengembangkan budaya K-Pop," ungkap Park Bo Young dalam acara Korean Popular Culture & Arts Awards 2017.
(BACA: Kamu Bisa loh Obati Bakteri pada Miss V, Caranya Sangat Mudah!)
Selain Park Bo Young beberapa aktor yang juga berhasil membawa pulang piala bergengsi ini adalah Park Bo Gum, Ji Sung, Cha Seung Won, Park Geun Kyung, Nam Goong Min, dan masih banyak lagi.
Wah, selamat ya Park Bo Young! (*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |