Laporan Wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia Hidayati
Grid.ID - Edric Tjandra baru saja merayakan pernikahan dengan wanita pujaannya, Venny Chandra di pada Jumat (18/1/2019).
Resepsi pernikahan Edric Tjandra dan Venny Chandra dilangsungkan di Hotel Mulia Nusa Dua, Bali.
Tak hanya mengundang kerabat, beberapa rekan sesama artis juga terlihat menghadiri pernikahan Edric Tjandra tersebut.
Baca Juga : Disebut Tak Sopan Karena Lakukan Hal ini Pada Andika Kangen Band, Ayu Ting Ting Panen Kritikan dari Netizen
Rupanya penampilan artis saat kondangan ke pernikahan sang presenter juga tak kalah menarik perhatian.
Semuanya tampil kece dengan pilihan busana nan anggun dan pastinya terlihat glamor.
Salah satunya adalah Genk Mentri Ceria, kelompok pertemanan artis hits yang terdiri dari Edric Tjandra, Melaney Ricardo, Luna Maya, Ayu Dewi, dan Iwet Ramadhan.
Baca Juga : Tanggapan Raffi Ahmad atas Penikahannya dengan Nagita Slavina yang Diramal Berakhir di Tahun 2019
Saat salah satu anggota geng mereka menikah, artis hits ini tampak hadir dengan gaya super stylish.
Tampil kompak, Genk Mentri Ceria datang dengan busana glamor dan elegan.
Mulai dari Iwet Ramadhan yang tampil mengenakan jas dan dasi berwarna silver.
Baca Juga : Kecewa dan Tak Mau Lagi Berurusan dengan Vanessa Angel, Jane Shalimar: Saya Lebih Baik Menghindar, Deh!
Luna Maya memilih mengenakan gaun panjang tanpa lengan dengan aksen pita di bagian pinggang.
Berbeda lagi dengan Ayu Dewi yang tampil feminin dengan dress one shoulder yang dipadukan dengan high heels.
Sementara suaminya, Regi Datau memilih gaya business casual perpaduan kaus putih dan jas berwarna cokelat.
Baca Juga : Desak Paula Verhoeven Untuk Tes Kehamilan, Baim Wong Blak-blakan Ungkap Firasat Istrinya Mengandung
Tak kalah menarik perhatian, Melaney Ricardo sukses membuat setiap orang terpana dengan penampilan super glamor bernuansa serba emas.
Melaney terlihat mengenakan gaun asimetris berkerah model sweetheart nan seksi dengan detail ikat pinggang gold.
Tak lupa, ia juga menambahkan clutch dengan warna senada untuk mempermanis tampilannya.
Baca Juga : Terlihat Harmonis, Ashanty Blak-blak Tentang Sifat Buruk Anang Hermansyah yang Tak Disukainya!
Suaminya, Tyson Lynch juga tak kalah memesona dengan setelan tuksedo hitam dan dasi kupu-kupu.
Terbukti kan kalau geng pertemanan artis hits ini memang selalu kompak?
Menurut kamu, gaya siapa yang paling kece? (*)
Sempat Dinyatakan Sembuh, Anak Sebut Kanker yang Diderita Nurul Qomar Sudah Menyebar ke Organ Vital
Source | : | |
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |