Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID-Nagita Slavina melakukan prank terhadap putra semata wayangnya Rafathar Malik Ahmad, Sabtu (19/1/2019).
Dalam prank yang dibagikan melalui kanal YouTube Rans Enterntainment itu, Gigi mengatakan jika Rafathar adalah putra dari Baim Wong dan Paula Verhoeven.
Merasa tak percaya, Rafathar pun terus menangis sambil melarang Gigi mengatakan hal tersebut.
Baca Juga : Curahan Hati Rafathar Dibilang Anak Baim Wong, Aa langsung sedih!
Reaksi Rafathar itu lantas mendapat banyak perhatian dari netizen.
Banyak diantaranya yang merasa gemas sekaligus kasihan terhadap bocah 3 tahun itu.
Baru-baru ini dalam tayangan melalui kanal YouTube Baim Paula yang dipublikasikan pada Minggu (20/1/2019), Baim Wong dan Paula Verhoeven nampak tengah melihat prank tersebut.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Winda Wahdania |