Grid.ID - Undangan pernikahan putri Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kahiyang Ayu telah disebar kepada para tamu.
Antara lain teman-teman semasa SD.
Meski lama tak bertemu, cerita tentang Kahiyang masih diingat oleh temannya.
Salah seorang teman Kahiyang, Dwinita Riani, menceritakan bahwa dia duduk di kelas yang sama saat sekolah di SDN Mangkubumen Kidul 16 Surakarta.
Menurutnya putri presiden itu ialah sosok yang ceria dan humble.
Saat itu, Jokowi masih menjadi seorang pengusaha dan belum menjabat Wali Kota Surakarta.
"Orangnya supel, humble. Pokoknya ceria." kata Dwinita saat ditemui Tribunsolo.com, Minggu (5/11/2017) sore.
Namun, yang paling diingat oleh Dwinita, Kahiyang seringkali mengajak temannya yang belum dijemput untuk pulang ke rumahnya.
Tak Sempat Wisuda, Jenazah Seorang Mahasiswi Dipakaikan Toga Saat Disemayamkan
"Dulu dia kan di antar jemput di sekolah, nah kalau ada teman yang belum dijemput dia suka ngajak untuk pulang ke rumahnya, nanti orang tua jemput ke rumahnya Kahiyang," ujarnya.
Dwinita mengaku pernah diajak Kahiyang untuk ikut pulang ke rumahnya.
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Penulis | : | Aditya Prasanda |
Editor | : | Aditya Prasanda |