Laporan Wartawan Grid.ID, Adrie P. Saputra
Grid.ID - Mungkin kalian sudah tidak asing lagi dengan istilah cosplay.
Cosplay merupakan seni dalam memerankan suatu karakter atau seni dalam bermain peran.
Mereka merubah diri mereka menjadi suatu karakter dalam anime, video game dan beberapa film.
Orang yang melakukan cosplay dikenal dengan istilah cosplayer.
Namun apakah kamu tahu seiring berjalannya waktu hobby melakukan cosplay rupannya bisa menghasilkan uang.
(BACA: Viral! Cosplayer Cantik Tenggelam dan Meninggal di Kolam Renang)
Bahkan cosplayer mungkin bisa dikatakan sebagai sebuah pekerjaan yang cukup menjanjikan.
Apalagi bila kita sering membuka sosial media, tentu saja kita pasti sering melihat banyak cosplayer mempunyai banyak pengikut.
Seperti salah satu cosplayer berikut ini, bernama Sosnowska (juga dikenal sebagai Sosenka), dia merubah dirinya menjadi karakter yang hasilnya benar-benar mengagumkan.
Dalam akun Instagramnya @itlookslikekilled, dia bahkan telah mempunyai lebih dari 101 ribu followers.
Sosenka telah memulai mendalami cosplay selama 3 tahun dan memang semakin membuat orang yang melihatnya takjub.
(BACA: Wow, Ini Dia Pasangan Cosplay Tertua, Lihat Gaya Keren Mereka )
Sosenka memiliki gelar Lanscape Arsitektur dan ketertarikannya pada makeup SFX dimulai pada tahun 2014, awalnya hanya sebagai hobi.
Namun dengan cepat berkembang menjadi sesuatu yang jauh lebih besar.
"Saya jatuh cinta dengan apa yang saya lakukan," tulis Sosenka.
Berikut ini Grid.ID memilih 7 cosplay Sosenka yang mungkin cukup mengerikan, namun tentu saja foto-foto ini menakjubkan!
1. Majin Buu, Dragon Ball Z
Siapa yang waktu kecil pernah melihat anime berjudul Dragon Ball Z?
Goku pernah melawan alien bernama Buu, di dunia nyata mungkin cosplay Buu ini sangat mirip dengan versi animenya.
(BACA: 7 Cosplayer Ini Mencoba Cosplay Ulang, Lihat Perubahannya pada Tahun yang Berbeda, Keren!)
2. Azog, Pale Orc, The Hobbit
Kali ini dari film The Hobbit, dia merubah dirinya menjadi Azog.
Azog menjadi salah satu orc paling berpengaruh di wilayah utara.
Dia berhasil cospay Azog dengan kemiripan yang luar biasa.
3. Chatterer, Hellraiser
Chatterer adalah karakter fiksi yang muncul dalam seri film Hellraiser.
Dia adalah seorang Cenobite, sebuah perintah dari para penderita sadomiokista ekstradimensional yang bereksperimen dalam bentuk hedonisme yang ekstrem.
Wah siapa sangka ya Sosenka bisa merubah wajahnya menjadi seperti ini.
(BACA: Cantik dan Terkenal, Cosplayer Ini Meninggal Setelah Melakukan Hal Ini)
4. Venom, Spiderman
Venom membuat penampilan pertamanya di The Amazing Spider-Man.
Mungkin hanya wanita totalitas yang mau merubah wajahnya menjadi seperti ini, Sosenka sungguh hebat!
5. Mistress Death, Deadpool
Mungkin yang pernah menonton film Deadpool merasa bahwa cosplay ini sangat mirip dengan yang ada di film.
6. Colossal Titan, Attack On Titan
Pecinta anime pasti tidak asing dengan istilah Titan.
Ya, karakter yang ia perankan adalah Titan Kolosal dari anime Attack On Titan.
(BACA: Menggunakan Foto Tanpa Izin, Online Shop Dituntut oleh Cosplayer)
7. Dementor, Harry Potter
Pecinta film Harry Potter apakah masih ingat dengan Dementor?
Tentu saja karakter yang satu ini sangat di takuti beberapa orang, bahkan tokoh utamanya, Harry Potter sempat takut dengan Dementor.
Tentu saja dia akhirnya bisa mengusirnya dengan mantra "Expecto Patronum" yang melegenda.
(BACA: 7 Cosplay Keluarga Paling Maksa! No. 6 Maksa Jadi Pikachu!)
Itulah tadi beberapa karakter yang berhasil diperankan oleh Sosenka.
Apakah kamu juga mempunyai hobby cosplay?
Mungkin bila dana sedikit kamu juga bisa mencoba dengan cosplay yang sederhana. (*)
Source | : | https://www.instagram.com/itlookslikekilled/ |
Penulis | : | Adrie P. Saputra |
Editor | : | Adrie P. Saputra |