Laporan Wartawan Grid.ID, Mauliyana Puspa Adityasari
Grid.ID – Hari ini (8/11/2017) merupakan hari yang dinantikan oleh pasangan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution.
Berbagai rangkaian prosesi pernikahan seperti pengajian, siraman, malam midodareni, hingga akad nikah juga telah dilaksanakan.
Kabarnya, ada 8000 orang yang akan menghadiri pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby yang diselenggarakan di Solo.
(BACA: Tips Pilih Warna Kebaya Sesuai dengan Warna Kulit dari Kritikus Mode dan Desainer Indonesia )
Nggak cuma dihadiri oleh kalangan pejabat, namun juga beberapa figur publik turut serta datang di momen bahagia ini.
Seperti artis cantik, Roro Fitria yang juga terlihat hadir di acara malam midodareni serta akad nikah.
Menurut hasil pantauan tim Grid.ID di lokasi malam midodareni, dirinya terlihat cantik dengan balutan dress berwarna merah.
Seperti biasa, bukan Roro Fitria namanya kalau tidak tampil memukau lengkap dengan perhiasannya.
Yup! Dirinya tampil dengan sepasang chandelier earring, dan gelang yang terlihat berkilauan.
(BACA: Film Laut: The Man From The Sea Jadi Hadiah Ulang Tahun Persahabatan Indonesia dan Jepang)
Nggak lupa, Roro Fitria juga membawa clutch bag yang terlihat mentereng dengan kilau-kilau indahnya.
Untuk melengkapi penampilannya, Roro Fitria juga memakai mahkota yang membuat tampilannya semakin memukau.
Kali ini Grid.ID menelusuri akun Instagram @agendasolo.
Akun tersebut mengunggah foto Roro Fitria saat hadir dalam acara akad nikah Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution.
Terlihat Roro Fitria sangat anggun dengan kebaya berwarna toska dengan aksen payet bernuansa gold.
Berbeda dengan tampilannya semalam, Roro Fitria kini tampil dengan sanggul yang diberikan aksesori bunga di bagian rambutnya.
Kalau pada malam midodareni Roro Fitria tampil dengan warna lipstik pink soft, kini Roro Fitria semakin menawan dengan warna merah yang menghiasi bibirnya.
Nah, itulah perbedaan penampilan Roro Fitria saat malam midodareni dan akad nikah.
Anggun memesona banget kan?(*)
Penulis | : | Jeanne Pita |
Editor | : | Jeanne Pita |