Laporan wartawan Grid.ID, Puput Akad
Grid.ID - Potret transformasi Siti Nurhaliza terungkap dalam acara Brownis Trans TV edisi Selasa (29/1/2019) lalu.
Potret transformasi Siti Nurhaliza menarik perhatian lantaran kecantikan sang diva Malaysia tak luntur oleh waktu.
Seperti apa potret transformasi Siti Nurhaliza dari masa ke masa?
Baca Juga : Megah Bak Istana Sultan, Inilah Rumah Siti Nurhaliza Usai Diperistri Pengusaha Kaya Malaysia
Dalam acara yang tayang di YouTube Trans TV Official ini, sang diva Malaysia hadir sebagai bintang tamu untuk mempromosikan konsernya yang akan segera digelar di Indonesia.
Konser yang rencananya akan digelar pada 21 Februari 2019 itu untuk merayakan 24 tahun kariernya di dunia musik.
Mengutip dari Wikipedia, Siti Nurhaliza diketahui telah merintis karier menyanyi sejak tahun 1995.
Sebagai penyanyi, ia tak hanya dikenal akan suara emasnya, tetapi juga paras cantiknya yang tampak awet muda hingga kini.
Baca Juga : Diva Malaysia Siti Nurhaliza Siap Gelar Konsernya di Jakarta
Lantas, seperti apa potret transformasi Siti Nurhaliza dari masa ke masa?
Inilah potret transformasi Siti Nurhaliza sejak masa kanak-kanak hingga dewasa seperti yang dilansir YouTube Trans TV Official, Selasa (29/1/2019).
"Ya ampun lucu banget. Yang paling kiri Siti umur berapa?" komentar Ivan Gunawan.
Dalam potret tersebut, tampak Siti Nurhaliza muda dengan potongan rambut pendek yang terlihat sangat berbeda dibandingkan penampilannya kini.
Baca Juga : Rayakan Ulang Tahun Ke-40, Siti Nurhaliza Sapa Penggemar di Indonesia
"Itu rasanya dalam umur Sekolah Rendah (Sekolah Dasar) 5-6 tahun," tutur Siti.
Pelantun lagu 'Cindai' ini menuturkan saat itu ia masih duduk di bangku SD, yakni sekitar umur 5-6 tahun.
Inilah potret Siti Nurhaliza saat masih anak-anak seperti diunggah di Facebook Dato Siti Nurhaliza.
Ruben Onsu pun menunjuk foto lain yang menampakkan Siti Nurhaliza saat memakai perhiasan mahkota.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Facebook,YouTube,Wikipedia |
Penulis | : | Dok Grid |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |