Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati
Grid.ID - Artis cantik Nina Zatulini belum bisa sepenuhnya kembali berkecimpung di dunia hiburan.
Pasalnya, Nina Zatulini baru saja melahirkan anak keduanya yang berjenis kelamin perempuan pada Minggu (27/1/2019).
Dilansir Grid.ID dari Kompas.com, Nina Zatulini mengaku kini lebih mengutamakan mengurus Khanza Inara Chandra, sang buah hati yang baru saja lahir.
Baca Juga : Sudah 2 Kali Melahirkan, Nina Zatulini Mendadak Lupa Cara Urus Bayi
"Aku sebenarnya pengin fokus ke anak dulu karena enggak tega kalau total kerja lagi, enggak mau kehilangan momen sama anak," tutur Nina Zatulini dalam jumpa pers kelahiran anak keduanya di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan, kemarin (30/1/2019).
Terlebih saat ini, wanita berdarah Minangkabau ini ingin memberikan ASI eksklusif kepada anak keduanya.
"Ya mudah-mudahan bisa lancar ke depannya sesuai yang aku pengin. Penginnya sih bisa memberi ASI sampai 2 tahun," ungkap Nina.
Baca Juga : Cerita Nina Zatulini yang Sampai Alami Panas Dingin Saat Memberi ASI
Namun, Nina mengaku telah meminta izin kepada suami seandainya ada tawaran pekerjaan lagi di dunia hiburan.
Dirinya juga mengaku siap melakoni tiga peran yakni sebagai istri Chandra Tauphan Ansar, ibu dari 2 anak, sekaligus pekerja seni.
Nina sudah mempersiapkan diri dengan baik seandainya tawaran itu datang.
Baca Juga : Lahiran Anak Kedua, Intip Gaya Hijab Simpel Nina Zatulini yang Stylish
"Sebenarnya memang kalau kerjaan yang bisa disambi, aku sudah bilang sama manajer aku sih sudah siap-siap saja," ujar Nina.
"Insya Allah, selama anak aku sudah bisa dan memungkinkan dibawa keluar, apalagi anak aku kan ASI ya, aku juga sudah bilang sama suami," imbuhnya.
Sebelumnya, pasangan artis Nina Zatulini dan Chandra Tauphan Ansar sepakat untuk berbagi tugas mengurus sang buah hati.
Baca Juga : Kompak! Nina Zatulini dan Suami Sepakat Bagi Tugas Urus Anak
Mereka akan menerapkan sistem shifting alias pembagian waktu dalam mengurus anak.
"Setidaknya aku bangunkan pada malam hari kayak, 'tolong dong ambilin ini, ambilin itu'.
Baca Juga : Nina Zatulini dan Suami Sempat Dilanda Panik Saat Melahirkan Anak Kedua
Untung sih suami masih mau dibangunkan saat terlelap, bukannya yang marah-marah," ungkap Nina.
(*)
Source | : | Kompas.com,grid.id |
Penulis | : | Asri sulistyowati |
Editor | : | Deshinta Nindya A |