Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Aktris Marini Zumarnis telah kehilangan ibundanya, Fatmawaty binti Patanduk yang meninggal dunia akibat penyakit aneurisma sejak kecil.
Lalu menyebabkan pembuluh darah ibunda Marini Zumarnis pecah, sehingga sakit stroke diidapnya selama tujuh tahun.
Selama tujuh tahun pula Marini Zumarnis mendedikasikan waktunya untuk merawat ibunda yang tidak berdaya di atas kasur.
Baca Juga : Cerita Ganindra Bimo Soal Dirinya yang Pernah Obesitas Hingga 100 Kilogram
Masih diberikan waktu untuk merawat ibunda selama tujuh tahun, membuat dirinya bersyukur.
Hal itu disampaikan Marini Zumarnis saat ditemui tim Grid.ID di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat pada Jumat (8/2/2019).
"Masyaallah aku Alhamdulilah sekali diberikan kesempatan oleh Allah untuk merawat ibuku. Ya mudah-mudahan apa yang kita jalani Allah ridho, enggak pernah berasa sedih atau ngenes," kata Marini Zumarnis.
"Karena apa yang ditakdirkan Allah tujuh tahun ibu saya nggak bicara selama tujuh tahun dan kami anaknya diberikan kesempatan untuk berbakti seama tujuh tahun masyaAllah," sambungnya.
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Widyastuti |