Laporan Wartawan Grid.ID, Yuliana Sere
Grid.ID – Sebagian besar orang pasti pernah mengalami muah dan muntah.
Kondisi ini paling sering disebabkan oleh virus gastroenteritis atau morning sickness pada awal kehamilan.
Namun sangat jarang jika dua kondisi ini mengindikasikan masalah serius.
Obat yang kamu minum tanpa resep dokter juga bisa membuat kamu mengalami mual dan muntah.
Penyebab mual dan muntah sangat banyak, seperti dilansir dari laman mayoclinic.org.
Penyebab umum meliputi:
1.Kemoterapi
2.Gastroparesis (suatu kondisi di mana otot-otot dinding lambung tidak berfungsi dengan baik, mengganggu pencernaan)
3.Obstruksi usus
4.Migrain
5.Morning sickness
(BACA: Kelelahan dan Kelebihan Kafein Bisa Bikin Mata Kedutan, Cari Tahu Penyebab Kedutan Lainnya yuk)
Ternyata, bukan hanya itu penyebab mual dan muntah.
Grid.ID juga mendapatkan sejumlah penyebab dari mual dan muntah yang mungkin belum kamu tahu, yakni:
1.Penggunaan alkohol
2.Anorexia nervosa
3.Radang usus buntu
4.Vertigo
5.Depresi
6.Pusing
7.Infeksi telinga
8.Demam
9.Keracunan makanan
10.Alergi susu
Biasanya setelah muntah, kondisi tubuh menjadi ringan.
Namun, jika kamu masih mengalami kondisi yang tidak memungkinkan, kamu bisa beristirahat atau minum air hangat.
Selain itu, teh hangat juga bisa membantu meredakan mual dan muntah. (*)
Source | : | mayoclinic.org |
Penulis | : | Fahrisa Surya |
Editor | : | Fahrisa Surya |