Grid.ID – Masih ingatkah dengan sosok Bu Dendy yang sempat viral dengan aksinya melempar uang kearah pelakor?
Video Bu Dendy saat melempar uang pecahan Rp100 ribuan ke pelakor itu pun langsung viral dan beredar di dunia maya.
Semenjak saat itu, sosok Bu Dendy atau yang memiliki nama asli Rovi Solikah mendadak tenar dan juga dicari banyak orang.
Baca Juga : Minta Izin Ke Pemerintah Untuk Mengorbankan Manusia, Sekte ini Bikin Geger Satu Desa
Perempuan yang akrab disapa Ovie ini pun kini juga ikut menjadi vlogger dengan akun Youtube bernama Republik Dendy Channel.
Ia pun kerap mengunggah berbagai konten di akun Youtube-nya tersebut.
Mulai dari membongkar isi meja riasnya hingga membuat video house tour.
Bu Dendy pun menunjukkan betapa mewah dan megah rumahnya yang tampak seperti hotel itu.
Mulai dari bagian depan, rumah mewahnya ini dilengkapi dengan sebuah ruangan khusus untuk satpam.
Baca Juga : 7 Artis Indonesia yang Meninggal Diusia Muda dengan Cara Tragis, Nike Ardilla Hingga Pangeran Dangdut
Setelahnya kita akan disuguhi sebuah lorong dengan hiasan tanaman vertikal di dinding menuju ke halaman rumahnya.
Di sisi sebelah kiri, terdapat ruang tunggu tamu sebelum masuk ke rumah, dengan kursi kayu yang tampak estetik.
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Source | : | YouTube,nakita |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ngesti Sekar Dewi |