Laporan wartawan Grid.ID, Ria Theresia Situmorang
Grid.ID - Ditangkap untuk kedua kali, Jupiter Fortissimo tampaknya belum jera dari penangkapan pertamanya pada Mei 2016.
Setelah lima bulan keluar dari bui, Jupiter Fortissimo ditangkap lagi dengan kasus yang sama yakni kepemilikan sabu yang kali ini berjumlah 0,47 gram berat brutto.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombespol Argo Yuwono mengatakan ia ditangkap bersama dengan satu tersangka lain bernama Eko di tempat kos yang disewa Jupiter.
Baca Juga : Lewat Unggahan Instagram yang Tiba-tiba Menghilang, Jokowi Doakan Kesembuhan Ani Yudhoyono
Argo juga mengatakan kalau keadaan Jupiter baik-baik saja saat dilakukan penangkapan hingga dengan saat ini ketika berada di Direktorat Reserse Narkoba, Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan.
"Kita periksa dokter setiap semua yang kami melakukan penangkapan. Baik baik saja kok, tadi jalan-jalan itu," ujar Argo.
Argo pun menjawab singkat saat ditanya apakah Jupiter menyesal setelah ditangkap dua kali untuk kasus yang sama.
"Yah namanya berulang kali itu, menyesal gimana?" beber Argo.
"Nanti kita belum menanyakan itu," sambungnya.
Baca Juga : Gandeng Kekasih Baru, Ternyata Andika Eks Kangen Band Belum Resmi Bercerai dengan Chairunnisa
Menurutnya, efek jera pada tersangka bukanlah tugas kepolisian, sehingga ia tidak berhak berkomentar atas penyesalan Jupiter.
Dieksploitasi 50 Anggota Keluarga, Nunung Berikan Pesan kepada Masyarakat Indonesia
Penulis | : | Ria Theresia |
Editor | : | Nurul Nareswari |