Grid.ID - Hampir 4 tahun Olga Syahputra meninggal dunia karena meningitis di Rumah Sakit Mount Elizabeth Singapura, tepatnya 27 Maret 2015.
Sosok Olga Syahputra pun masih melekat di benak para penggemarnya yang selalu memantau kabarnya ketika terbaring di kasur rumah sakit.
Olga Syahputra bertarung dengan penyakit yang ia derita dalam waktu yang cukup lama sebelum akhirnya menghembuskan napas terakhir.
Salah satu rekan Olga dalam asuhan manajemen Mak Vera, Andre Bailing ikut menantau kondisi sang komedian.
Baca Juga : Rina Nose Dikabarkan Tunangan, Mbah Mijan Sebut Aura Merah Muda Lebih Dominan
Saat itu Andre Bailing bersama teman-temannya yang ada di manajemen Mak Vera tinggal di sebuah apartemen yang tak jauh dari rumah sakit Olga Syahputra dirawat.
Ia menyadari kala itu banyak penggemar yang penasaran dan selalu menunggu kabar Olga Syahputra.
Lantas ia mengklarifikasi bahwa pernyataan pihak manajemen yang selalu mengatakan kondisi Olga Syahputra stabil ketika itu tidak sesuai kenyataan.
"Jujur banyak orang yang mengatakan (kondisi Olga) stabil-stabil dari pihak manajemen waktu itu.
Tapi kalau boleh jujur sekarang, keadaan almarhum Olga Syahputra itu sudah koma selama 11 bulan.
Dan bagi aku sama anak-anak, fighting di sana, berjuang bersama mengurus Olga," kata Andre Bailing dalam tayangan Silet (15/2/2019).
Satu hal lagi yang membuat publik penasaran adalah alasan Mak Vera melarang para rekan selebriti yang ingin menjenguk Olga Syahputra.
Baca Juga : Berisiko Tinggi, Ini 4 Cara Mencegah Kebutaan Akibat Diabetes
Ya, kala itu Mak Vera memang tidak mengizinkan kakak dari Billy Syahputra tersebut dijenguk oleh sahabat dan rekan artis.
Pertanyaan ini kemudian dijawab oleh Fahmi Aditian, yang kala itu masih berstatus sebagai asisten Olga Syahputra.
Lewat fitur Instagram Story, Fahmi Aditian menjawab pertanyaan followers tentang alasan Olga Syahputra tidak boleh dijenguk kala terbaring sakit.
"Nih aku kasih tahu yah, alasan mbaknya melarang dan menutup akses waktu di rs singapore adalah, karena takut alm. malah difoto-foto," tulisnya
"Nantinya sama para sahabat artis yang menjenguk dan memanfaatkan moment untuk menambah popularitasnya atau panjat social."
"Menurutku itu alasan yang tidak masuk akal dan aneh, ya kan? Eh akhirnya foto-fotonya malah difilmkan Warisan Olga, huft," ungkap Fahmi Aditian.
Tidak hanya sampai di situ, Fahmi yang pernah menuding Mak Vera hobi berjudi kembali mengunggah foto bersama rekan mantan satu manajemennya.
Baca Juga : Ditanya Ujian Terbesar Saat Menikah, Zaskia Sungkar Sebut Sering Cekcok di Awal Pernikahan
Ia menyebut bahwa Ruben Onsu yang punya hubungan dekat dengan Olga sejak membintangi acara 'Lenong Bocah' juga tidak diberi izin menjenguk oleh Mak Vera.
"Dari dulu kepengen banget tau kenapa si mba ngelarang dua orang yg semua orang tau kalo mereka adalah sahabat dekat dan sama” kakak senior kita di Sanggar.
Aku tapi jadi gak deket lagi, bahkan kayak orang gak kenal semasa hidupnya alm.Olga Syahputra selalu dilarang bertemu Ruben Onsu."
"Sampai sakit dan meninggalpun tidak dipertemukan Jangankan alm.Olga Syahputra ,kita aja gak boleh temenan dan ketemu sama kak Ruben selama masih dibelenggu nestapa.
Kita juga gak boleh temenan dan dekat sama artis” di 1management.
Apa yg dia benci dan musuhin kita harus ngikutin dia Maafkan kesalahan hamba Ya Alla," tulis Fahmi.
Ia mengatakan baru bisa berkumpul bersama Ruben Onsu setelah memutuskan keluar dari manajemen Mak Vera tersebut.
"Dan ini kita foto bareng dan silaturahmu kembali setelah keluar dari manajemen tersebut," pungkasnya. (*)
Artikel ini pernah tayang di Nakita.id dengan judul Ruben Onsu Termasuk, Terungkap Alasan Mak Vera Larang Rekan Artis Jenguk Olga Syahputra Saat Terbaring Sakit!
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Penulis | : | None |
Editor | : | Nailul Iffah |