Laporan Wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia Hidayati
Grid.ID - Tanggal 17 Februari merupakan hari bahagia buat pasangan artis super romantis, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Bak jodoh, ternyata Raffi Ahmad dan Nagita Slavina merayakan ulang tahun mereka di tanggal yang sama.
Tahun ini Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mendapatkan pesta kejutan spesial dari para sahabatnya di hari ulang tahun mereka pada Minggu (17/2/2019) dini hari.
Baca Juga : Terungkap Kebiasaan yang Dilakukan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad saat Tidur, Romantis Banget!
Meskipun tanggal ulang tahunnya sama, keduanya ternyata terpaut usia 1 tahun.
Raffi kini berusia 32 tahun, sedangkan Nagita 31 tahun.
Orang tua Rafathar itu mengunggah keseruan acara surprise party yang diberikan sahabat dekat di akun instagram miliknya.
Baca Juga : Didoakan Netizen Untuk jadi Besan Gading Marten, Raffi Ahmad: Rafathar Kayaknya Cinta Pertamanya Gempi
Tanpa perayaan mewah, keduanya menikmati perayaan hari ulang tahun di rumah dengan sederhana namun hangat.
Beberapa rekan artis yang hadir seperti Rizky Nazar, Brisia Jodie, Syifa Hadju, ikut memberikan selamat kepada Raffi dan Gigi.
Tak hanya sahabat, keluarga Raffi dan Gigi juga tak melewatkan perayaan hari spesial ini.
Baca Juga : Makin Langsing, Intip Penampilan Anggun Berkelas ala Nagita Slavina dengan Outfit Stripes nan Stylish
Salah satunya Syahnaz yang mengunggah foto momen kejutan ulang tahun untuk dua kakaknya itu.
Dalam foto tersebut, terlihat dua adik Raffi, Syahnaz dan Nisya Ahmad serta ibunda Gigi, Rieta Amalia kompak berfoto bersama.
Di belakangnya tampak dekorasi balon cantik dengan tema warna hitam dan silver nan elegan serta lulisan nama Raffi dan Nagita.
Baca Juga : Pernah Tinggal Serumah, Syahnaz Sadiqah Bongkar Kebiasaan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina saat Bertengkar!
"Happy birthdaaaay aafi & mba gigi
Doaku bahagia selalu kalian berdua selamanya sampe maut memisahkan dan slalu dalam lindungan Allah ♥️ Luvvv so much !" tulis Syahnaz seperti dikutip Grid.ID pada Minggu (17/2/2019).
Merayakan hari jadi bersamaan dengan Raffi, Nagita ternyata juga sudah menyiapkan kado spesial untuk sang suami, lho!
Baca Juga : 4 Potret Mewah Kapal Pribadi yang Disewa Raffi Ahmad Demi Makan Bersama Geisha, Kental dengan Nuansa Kayu!
Dalam video yang diunggah di insta story Brisia Jodie, Nagita terlihat sedang memberikan kue yang dibuat khusus untuk suaminya.
"Aku bikin sendiri, tahu!" jelas Gigi.
"Bener nih bikin sendiri?" tanya Raffi tak percaya.
"Demi Allah!" ucap Gigi sambil mengacungkan dua jarinya.
Baca Juga : Anak Iis Dahlia, Devano Danendra Terciduk Jalan Bareng Brisia Jodie, Begini Komentar Sang Ibu
Bahkan ada drama dibalik kue ulang tahun yang diberikan ibu dari Rafathar itu.
Nagita ternyata sempat menangis lantaran ia sempat gagal dalam percobaan pertama membuat kue spesialnya itu.
Dalam video lain, Raffi juga tampak bahagia saat menikmati kue buatan istrinya itu.
Ia bahkan melontarkan pujian hingga membuat Gigi tersipu malu.
Baca Juga : Bukan Raffi Ahmad, Iis Dahlia Bongkar Kedekatan Ayu Ting Ting dengan Sosok Pria Turki
"Wowowow, manis banget semanis wajahnya!" puji Raffi.
Gigi pun hanya bisa tersenyum melihat tingkah sang suami.
Wah, di momen ulang tahun ini keduanya makin romantis saja, ya!
Sekali lagi selamat ulang tahun Raffi dan Gigi! (*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | |
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |