Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Suminar
Grid.ID - Indonesia kaya akan adat istiadat dan budayanya, dari Sabang sampai Merauke mempunyai keberagaman masing-masing.
Setiap budaya di setiap daerah pasti mempunyai simbol-simbol khas yang menjadi kebanggaan, bahkan menjadi hal yang tidak bisa dilepaskan dari adat istiadat tersebut.
Salah satunya adalah perhiasan tradisional yang dipakai oleh wanita pada setiap daerah.
(BACA: Ini lho, 7 Cara Mudah Lakukan Diet yang Sehat)
Daerah di Indonesia yang masih kental dengan budaya adat istiadatnya adalah Sumba, Nusa Tenggara Timur.
Salah satu perhiasan tradisional yang dimiliki oleh wanita Sumba adalah sisir atau diberi nama Tidu Hai.
Tidu Hai adalah sebuah sisir hias yang terbuat dari cangkang penyu yang digunakan oleh wanita-wanita Sumba pada bagian belakang rambut.
Pada zaman dahulu, Tidu Hai ini digunakan khusus hanya untuk wanita-wanita kerajaan saja.
(BACA: Nggak Nyangka! Aktris Senior ini Kepergok Mengemis di Terminal! Kok Bisa?)
Namun, saat ini Tidu Hai bisa digunakan oleh wanita siapa saja, dan sudah menjadi ciri khas dari wanita Sumba.
Seiring bergesernya waktu, Tidu Hai yang ada saat ini, bahan yang digunakan bukan lagi menggunakan cangkang penyu, melainkan bahan yang lain.
Penulis | : | Jeanne Pita |
Editor | : | Jeanne Pita |