Laporan Wartawan Grid.ID, Agil Hari Santoso
Grid.ID - Ifan Seventeen, merupakan satu dari ribuan orang yang merasakan langsung kengerian tsunami di selat sunda pada 22 Desember 2018 lalu.
Pria yang bernama lengkap Riefian Fajarsyah ini, berhasil menyelamatkan diri dari terjangan ombak tsunami yang datang secara tiba-tiba malam itu.
Namun sayang, Ifan Seventeen harus melanjutkan hidup tanpa kehadiran teman-teman dan istrinya yang pada malam tsunami terjadi, masih berdiri di sampingnya.
Ya, seperti yang diketahui sebelumnya, 3 anggota grup band Seventeen tercatut dalam daftar korban meninggal dunia akibat bencana tsunami.
Herman Sikumbang (gitaris), M Awal Purbani (basis) dan Windu Andi Darmawan (drummer), telah meninggal dunia dalam kejadian nahas tersebut.
Selain kehilangan anggota bandnya, Ifan juga harus merelakan kepergian istri tercintanya, Dylan Sahara, yang ditemukan meninggal dunia setelah sempat dua hari menghilang terhempas ombak tsunami.
Baca Juga : Ifan Seventeen Akhirnya Unggah Foto Sang Anak yang Sedang Menjuarai Lomba!
Source | : | Instagram,Grid.ID |
Penulis | : | Agil Hari Santoso |
Editor | : | Agil Hari Santoso |