Grid.ID-ZTE memang kurang begitu populer di Indonesia.
Namun di pasar global, smartphone ZTE dan saudaranya, Nubia, dikenal sebagai smartphone yang bersaing.
Dilansir dari Phonarena, kin tampaknya Nubia (sub merek ZTE) berencana untuk memasuki kelompok smartphone berlayar penuh, lewat smartphone bezel-less pertama mereka.
Itulah sebabnya ZTE merilis di Weibo sebuah pengenalan pertama yang mengisyaratkan adanya perangkat nezel-less itu.
ZTE menunjukkan sebuah bingkai smartphone berlayar lebar dengan latar belakang pemandangan malah penuh bintang.
(Baca : Ini lho, 7 Cara Mudah Lakukan Diet yang Sehat )
Bagian bawah telepon memang tak terlihat, namun seperti disain telepon lainnya, kita bisa berasumsi bahwa smartphone Nubia berlayar penuh pertama bakal segera hadir.
Perlu diingat bahwa produsen smartphone China bukan kali ini saja menghadirkan smartphone bezel-less.
Contohnya, tipe premium Nubia Z17 mereka yang tak memiliki bezel, namun masih ada bagian besar di sisi atas dan di bawah layar.
(Baca : Makin Marak Smartphone Dual Camera, Paling Mantap Hasilnya, Ini 11 Rekomendasinya )
Sejauh ini belum ada info resmi tentang smartphone itu, juga tentang spesifikasinya atau berapa harganya.
Jika kita menebaknya sebagai sebuah tipe andalan, maka mungkin akan dilengkapi dengan chipset Snapdragon 835.
Masih banyak informasi yang harus ditunggu, jadi tunggu saja! (*)