Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID – INFINITE baru saja membocorkan rencana terdekatnya.
Bukan comeback, melainkan fan meeting di akhir tahun.
Fan meeting yang bertajuk "2017 INFINITE Begin Again" itu akan digelar pada 29 hingga 31 Desember 2017.
(SNSD Nangis Saat Fan Meeting, Ternyata ini Alasannya, Manis Banget!)
Penjualan tiketnya pun awalnya akan dibuka pada 22 November 2017 pukul 20.00 KST.
Dilansir Grid.ID dari Naver, kemudian Woollim Entertainment pun mengubah jadwal penjualan tiketnya.
"Jadwal yang diumumkan sebelumnya akan diubah karena tes ujian masuk perguruan tinggi yang juga dimundurkan karena gempa di Pohang," kata pihak agensi.
Woollim Entertainment juga berharap para peserta ujian dapat berkonsentrasi dengan ujian tanpa tekanan.
"Kami harap tidak ada kerusakan yang diakibatkan oleh gempa yang terjadi dan kami minta pengertian dari semua orang," ujar Woollim Entertainment.
Penjualan tiket fan meeting INFINITE kemudian diubah menjadi 24 November pukul 20.00 KST atau 18.00 WIB.
Ujian masuk perguruan tinggi tadinya akan digelar pada 16 November.
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka