Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati
Grid.ID - Pasca melangsungkan acara lamaran, pasangan Ammar Zoni dan Irish Bella terus mempersiapkan segala urusan jelang pernikahannya.
Pasangan Ammar Zoni dan Irish Bella kini sudah melakukan sesi foto pre wedding dengan tema adat Indonesia.
Bersama dengan fotografer terkenal, Diera Bachir, pasangan ini terlihat bak 'Uda dan Uni Padang' saat mengenakan balutan baju adat Minang.
Ammar Zoni dan Irish Bella membagikan foto pre wedding melalui akun Instagram milik masing-masing.
Baca Juga : Menolak Disebut Kacang Lupa Kulit, Chand Kelvin Beberkan Alasan Keluar Dari Manajemen Mak Vera
Foto prewedding tak hanya dilakukan dengan konsep baju adat, pasangan ini juga mengusung konsep tak biasa.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram Story milik Irish Bella, pasangan ini melakukan foto prewedding seperti layaknya kakek dan nenek.
Terlihat dalam Instagram Story tersebut, Irish yang membawa bunga dan mengenakan balutan dress panjang berwarna putih berdandan layaknya nenek dengan khas rambut putih disanggul.
Sama halnya dengan Irish, Ammar dengan balutan kemeja panjang berwarna biru dan celana putih berdandan layaknya kakek-kakek tua.
Keduanya duduk bersebelahan di kursi berwarna putih dan terlihat begitu mesra.
Keseruan terjadi saat keduanya mendapat arahan dari tim fotografer agar terlihat natural sebagai kakek dan nenek.
"Masya Allah, tim luar biasa (emoticon hati berwarna merah)," tulis Irish dalam unggahan Instagram Storynya.
"Arahan biar makin kakek nenek," tulisnya dalam Instagram Story selanjutnya.
Sebelumnya pada 12 Februari 2019 lalu, pasangan Ammar Zoni dan Irish Bella menggelar acara pertunangan di Chakra Venue dan Lounge, Green Office Park BSD City, Tangerang, Banten.
Kabar berhembus menyebutkan pasangan ini akan menggelar acara pernikahan sebelum bulan puasa yang jatuh pada April 2019.
Susanti Arifin, ibunda Irish Bella, buka suara soal pernikahan putrinya tanpa menyebut tanggal pernikahan.
"Secepat mungkin sih, cuma waktunya masih di rahasiakan biar nanti calon mempelainya sendiri yang menyatakan," ungkapnya.
Sedangkan ayahanda Ammar Zoni, Suhendri Zoni Alruvi nampak memberi pernyataan serupa dengan calon besan.
"Insyaallah ya, sebelum bulan puasa, tanggalnya nanti bisa berubah," ujar Suhendri.
(*)
4 Arti Mimpi Memakai Balsem, Lambang Pemulihan hingga Perlindungan dan Kenyamanan
Penulis | : | Asri sulistyowati |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |