Baca Juga : Dewi Perssik Murka, Sang Ayah Didatangi Keluarga Rosa Meldianti di Jember
"Saya dapat informasi pagi tadi, mereka itu dipanggil pulang semua sehubungan informasi bahwa kakek mereka tengah sakit keras dan sekarang dirawat di rumah sakit Jember. Jadi jam 03.00 pagi tadi, mereka naik pesawat pertama ke Surabaya terus lanjut ke Jember. Dan saat ini sudah di rumah sakit membesuk kakek mereka," ujar Rudy Kabunang.
Sang kuasa hukum lantas mengirim surat permohonan penundaan pemerikasaan Meldi sebagai tersangka kepada penyidik Direktorat Kriminal Khusus Polda Metro Jaya.
"Tapi memang ini karena kondisi kakek kandung sakit ini, anak kandungnya kan ibu dari Meldi jadi mau nggak mau harus kesana sebagai penghormatan kepada orang tua. Jadi pagi-pagi tadi kami buatkan surat permohonan kepada penyidik, kepada Direktorat Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, agar sudi kiranya pemeriksaan klien ini ditunda sehubungan dengan sakitnya kakek dari klien kami, dan sudah kami masukan. Semoga penyidik dapat menerima surat kami dan memahami atas situasi ini," jelasnya.
Sayangnya, saat Meldi dan sang ibu tiba di Jember, Dewi Perssik sudah kembali ke Jakarta.
Mengetahui Meldi dan sang ibu membesuk ayahnya yang sedang sakit keras, mantan istri Saipul Jamil ini angkat bicara.
Depe mengatakan memang seharusnya Meldi dan ibunya yang notabene anak kandung, datang membesuk sang ayah yang sedang sakit.
Baca Juga : Rosa Meldianti Kembali Buat Onar, Dewi Perssik Siap Perang di Pengadilan
Namun, Depe menyayangkan tindakan yang dilakukan Meldi yang menjadikan momen menjenguk sang kakek agar bisa berdamai dengan sang tante.
"Bagus dong, memang harus menjenguk, tapi tanpa syarat harusnya. Ini kan menjenguk dengan syarat perdamaian. Ngapain ngomong masalah damai-damai ke orang tua saya yang lagi sakit seperti itu," kata Depe dengan berapi-api.
Menurut Depe, tak seharusnya sang keponakan membicarakan terkait permasalahan yang terjadi kepada sang kakek yang sedang terbaring sakit.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Asri sulistyowati |
Editor | : | Deshinta Nindya A |