Laporan wartawan Grid.ID, Pradipta R
Grid.ID – Menutup kloset saat mengguyur kerap disepelekan, padahal bukan untuk mencegah bau tapi berkaitan dengan kesehatan.
Kloset duduk memang dikenal praktis secara penggunaan, apalagi dengan dilengkapi fitur flush sehingga mengguyur lebih mudah.
Flush akan menyiram kotoran secara otomatis saat ditekan.
Baca Juga : Malas Sarapan, Sediakan 5 Jenis Buah Kaya Gizi Sebagai Alternatif Penambah Energi di Pagi Hari
Kloset duduk juga meminimalisasi cidera otot, karena pengguna cukup duduk tanpa harus bertumpu pada apa pun tidak seperti kloset jongkok.
Akan tetapi banyak yang tidak memerhatikan mengenai cara yang tepat saat menggunakan kloset duduk, terutama pada bagian flushnya.
Ternyata saat akan menyiram menggunakan flush, seharusnya kloset harus dalam kondisi tertutup.
Baca Juga : Jerawat hingga Kanker, Ini Bahaya Makan Gorengan Terlalu Banyak!
Akan tetapi banyak orang yang justru membiarkannya terbuka saat flush dinyalakan.
Seharusnya kloset ditutup ketika mengguyur untuk menjaga kesehatan.
Memangnya kenapa ya?
Baca Juga : Viral Bocah SD Asal Solo Disunat Jin, Ternyata Fenomena Tersebut Ada Penjelasan Medisnya!
Sebuah penelitian oleh Leeds Teaching Hospital menemukan bahwa bakteri dapat terbang hingga 10 inchi ke udara.
Hal ini berlaku pula saat kamu menggunakan flush pada closet.
Ketika kamu menyiram kotoran tanpa menutup closetnya, bakteri yang terdapat di dalamnya bisa menyebar ke penjuru ruangan.
Baca Juga : Jadi Sering Tidur Saat Sakit? Ternyata Ini Penjelasan Ilmiahnya!
Bahayanya, jika bakteri ini menempel pada benda-benda di sekitar, seperti pegangan pintu, sikat gigi atau semacamnya.
Bukan mustahil kamu akan tertular virus atau bakteri.
Contohnya seperti Salmonella thyposa yang sebabkan tifus atau infeksi e coli.
Baca Juga : Ditusuk 17 Kali hingga Paru-parunya Bocor, YouTuber Indonesia Ini Berhasil Selamat, Begini Nasibnya Sekarang
Jangan lupa tutup kloset saat menyiram ya!
(*)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | Mirror.co.uk |
Penulis | : | Pradipta R |
Editor | : | Pradipta R |