Grid.ID - Sahabat Mbah Mijan, Andi mengaku sempat mengalami mati suri di tengah komanya.
Mati suri yang dialami oleh Andi, kawan Mbah Mijan ini terjadi saat dirinya terbaring tak sadarkan diri selama 11 hari.
Andi mengalami koma setelah kecelakaan yang dialaminya.
Tak disangka, jatuh dari pohon rambutan membuat dirinya mengalami penyumbatan darah di kepala akibat benturan keras.
Baca Juga : Seram, Pria Ini Kisahkan Seperti Apa Akhirat Usai Mati Suri : Saya Sekarat dan Menangis Minta Tolong
Sembuh dari koma, pria tersebut bertamu ke rumah Mbah Mijan dan menceritakan pengalamannya saat koma.
Kisah ini diceritakan oleh Mbah Mijan di akun Instagramnya.
Dikutip Grid.ID dari akun Instagram @mbahmijan, Andi terjatuh dari pohon rambutan pada tanggal 30 Januari 2019.
Sore itu ia sedang bermalas-malasan di kasur sambil mendengarkan lagu.
Baca Juga : Pengakuan 3 Orang yang Pernah Mati Suri, Gimana Rasanya Yah?
Tiba-tiba adiknya memanggil dan merengek untuk dipetikkan rambutan.
Dengan malas, ia pun menyuruh sang adik untuk mengambil rambutan dengan galah saja.
Namun dari jauh sang ibu ikut berteriak dan meminta Andi untuk memetikkan rambutan untuknya juga.
Andi yang tak bisa menolak mereka pun akhirnya dengan terpaksa keluar untuk memetik rambutan.
Baca Juga : Tersandung Berbagai Kontroversi, Kriss Hatta Minta Terawangan Mbah Mijan untuk Hidupnya di Tahun 2019
Entah kenapa Andi memilih untuk memanjat pohon tersebut padahal biasanya ia hanya memetiknya dengan galah.
Namun sayang, tiba-tiba dahan pohon setinggi 3 meter itu tak kuat menahan beban tubuhnya dan membuatnya terjatuh.
Seingat Andi, ia terjatuh dengan posisi kepala di bawah duluan.
""Tolong!!! Aduh, mati aku, mati aku" teriak Andi saat itu.
Baca Juga : Akui Kangen Tamara Bleszynski, Mbah Mijan: Bakal Ada Kabar Bahagia!
Setelah sempat berteriak minta tolong, Andi akhirnya tak sadarkan diri.
Ia baru tahu saat dirinya sudah berada di ruang ICU.
Andi mengaku melihat tubuhnya sendiri yang sedang terbaring di kamar rumah sakit.
Melihat fenomena tersebut, Andi menangis tersedu-sedu.
Baca Juga : Rumah Tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Diramal Akan Hancur pada 2019, Begini Prediksi Mbah Mijan
Ia melihat dirinya tertidur pulas dengan hidung dan mulut terpasang slang oksigen.
Andi bahkan melihat keluarganya dan Mbah Mijan yang sedang mendoakannya di dekat tubuhnya.
Tepat seminggu yang lalu Mbah Mijan memang menjenguknya di rumah sakit, saat Andi masih terbujur tak sadarkan diri.
Saat Andi akan menyentuh kepalanya yang sedang terbaring, ia tiba-tiba sudah berada di sebuah lorong yang gelap gulita.
Baca Juga : Terawangan Mbah Mijan Soal Kabar Perselingkuhan Richie Five Minutes
Lorong tersebut mirip seperti gorong-gorong saluran air, sempit dan tanpa cahaya.
Merasa terperangkap di ruang hampa tersebut, Andi tak bisa kembali, apalagi masuk ke raganya.
Beruntung, ada sosok pria bersorban putih yang mengantarkannya kembali.
Setelah sempat membuat semua anggota keluarganya panik, Andi akhirnya kembali sadarkan diri.
Menurut Mbah Mijan, memaksakan suatu hal yang tidak diinginkan adalah pamali.
"Pamali memang, melakukan sesuatu tanpa niat apalagi ogah-ogahan seperti itu. Kalau sedang malas, jangan dipaksakan." tulis Mbah Mijan di akun Instagramnya.
(*)
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Source | : | |
Penulis | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |