Tribun Video
Menyayat Hati, Sang Ayah Gantikan Putrinya Terima Ijazah karena Meninggal Dunia 2 Minggu Sebelum Wisuda
Grid.ID - Menyayat hati, video dengan pemandangan haru kini tengah viral di media sosial.
Pada unggahan video Instagram @uin_arraniry_official, ini seorang ayah terlihat menggantikan sang anak saat momen wisuda.
Diketahui wisuda tersebut berlangsung di Universitas Islam Negeri (UIN) Ar Raniry, Banda Aceh.
Dihelat Rabu (27/02), pemandangan tak biasa membuat hadirin tertegun.
Baca Juga : Jadi Saksi Pertemanan antara Luna Maya dan Syahrini yang Dinikahi Reino Barack, Tiwi eks T2: Pokoknya Semua Harus Bahagia
Pasalnya, ayah dari Rina Muharrami terlihat maju ke depan berbaris dengan calon wisudawan dan wisudawati lainnya.
Berjalan tenang, pria paruh baya ini menghadap rektor dan menyalami usai menerima ijazah kelulusan sang putri.
Diketahui, Rina Muharrami baru saja meninggal dunia pada 5 Februari 2019 lalu atau sekitar dua minggu sebelum hari kelulusannya dari bangku kuliah.
View this post on Instagram
Ayah, anakmu wisuda.. • Momen paling mengharukan di acara wisuda hari kedua. Rina muharrami, mahasiswi Fakultas Tarbiyah UIN Ar-Raniry yang memyelesaikan sidang skripsi tanggal 24 januari 2019, beberap hari kemudian tanggal 5 februari rina sang sarjana muda berpulang kerahmatullah karena sakit. Wisuda adalah prosesi penyematan gelar sarjana, puncak pencapaian seseorang dalam menempuh pendidikan tinggi. Wisuda dan sarjana adalah anugerah kebanggaan bagi orang tua dari anak mereka. Orang tua berjuang dan berkorban demi kelanjutan pendidikan anaknya, sementara sang anak berjuang sepenuh hati segenap tenaga merengkuh cita-cita sarjana selayaknya harapan orang tua. Dan wisuda, sekali lagi adalah puncak pencapaiannya. Dimana anak dengan bangga mempersembahkan kesuksesan untuk orang tuanya, bersama menikmati kebahagiaan. Tapi tidak bagi ayah rina, beliau datang mewakili anaknya menjadi sarjana. • -------------- • Anakku, hari ini Ayah datang ke acara wisudamu bersama ayah-ayah temanmu yang lain. ayah yang lain datang untuk melihat anaknya jadi sarjana, sementara ayah datang untuk menggantikanmu mengambil tanda sarjana dari kampusmu, nak. Sebenarnya Kaki ayah tak lagi kuat, tapi ayah tegapkan langkah menaiki anak tangga untuk maju mengambil ijazahmu. Hari ini ayah berdiri di depan teman-temanmu. Ayah sedih nak, karena seharusnya kita ada disini bersama. Tetapi Ayah bangga padamu, kamu itu hebat dan mampu meraih impian yang besar. Dan kelak ayah akan menceritakan kepada warga di desa kita bahwa anak ayah seorang sarjana. Seketika terbayang di pelupuk mata engkau datang tersenyum sangat manis dengan baju wisuda yang sangat kau idam-idamkan itu. Kamu seakan membisikkan ditelinga ayah: Ayah, anakmu wisuda... • --------- • Alfatihah untuk rina #uin #wisuda #sarjanamuda #uinar #uinarraniry @kabaraceh @acehinfo @infobandaaceh @kampusuinid
A post shared by UIN AR-RANIRY BANDA ACEH (@uin_arraniry_official) on
Haru, wajah dari ayah Rinna Muharrami terlihat tegar meski jelas raut duka tersirat di wajahnya.
Pria paruh baya ini terlihat sederhana dengan setelan kemeja abu-abu dan peci hitam.
Baca Juga : Hancur! Mantan Kekasih Resmi Menikah, Luna Maya: Jangan Mencintai Terlalu Dalam
Rektor yang menyalaminya pun tak kuat menahan kesedihan, memeluk dan menyantuni ayahanda dari almarhum Rina Muharrami.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
3 Camilan Sehat dan Lezat Penakluk Kolesterol Jahat, Kecil Bentuknya Besar Khasiatnya