Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Permasalahan datang silih berganti mendatangi salah satu personel BIGBANG, Seungri.
Beberapa waktu lalu Seungri dituding berbagai tuduhan dan kontroversi soal narkoba dan prostitusi.
Seungri disebut merupakan salah satu petinggi kelab malam bernama Burning Sun.
Namun ia membantahnya.
Baca Juga : Dipo Latief Mengaku Sudah Talak Cerai, Kuasa Hukum Nikita Mirzani Angkat Bicara
Ia mengaku hanya merupakan konsultan dan kini sudah mundur dari posisinya.
Pemuda berusia 28 tahun itupun menjalani pemeriksaan terkait berbagai kontroversi dan tuduhan yang ditujukan padanya, Rabu (27/2/2019) malam.
Seungri tiba di kantor polisi pada Rabu sekitar pukul 21.00 waktu setempat.
Pemeriksaan itu berlangsung selama sekitar 8,5 jam.
Baca Juga : Berderai Air Mata, Sang Ayah Gantikan Posisi Putrinya yang Telah Meninggal Saay Terima Ijazah
Seperti dilansir dari Soompi, member termuda BIGBANG itu menjalani pemeriksaan urine dan rambut.
Ia juga menjawab berbagai pertanyaan terkait tuduhan penyalahgunaan narkotika dan prostitusi.
"Pagi ini saya menyerahkan surat permohonan penyelidikan menyeluruh dengan pemeriksaan terhadap diri saya," kata Seungri.
Seungri kembali meminta maaf kepada publik karena telah menimbulkan kemarahan dan kekhawatiran dengan berbagai tuduhan dan kontroversi.
Baca Juga : Gagal Mempertahankan Rumah Tangga, Gading Marten Sudah Siapkan Pesan Khusus untuk Calon Suami Gempi
"Saya akan kooperatif selama penyelidikan agar kebenaran bisa diungkap secepat mungkin," katanya sebelum pemeriksaan dimulai.
Sebelumnya ia berjanji bekerja sama dengan penegak hukum untuk mengungkap kebenaran dalam kasus-kasus yang dikaitkan dengannya.
Usai menjalani pemeriksaan tersebut, Seungri juga mengaku jika dirinya sudah menjalani semua tes yang diminta unit narkoba.
Baca Juga : 2 Bulan Bercerai, Gading Marten Belum Siap Bawa Wanita Lain ke Rumah
"Pemeriksaan tentang semua tuduhan sudah rampung. Saya sudah menjalani semua tes yang diminta unit narkoba," kata Seungri saat keluar dari kantor polisi, Kamis (28/2/2019) pagi.
Seungri menyadari bahwa banyak orang marah karena berbagai kontroversi yang dituduhkan padanya.
Karena itu ia bersedia bekerja sama dengan polisi agar semua kecurigaan menemukan jawabannya.
"Saya minta Anda menunggu hasil penyelidikan. Jika polisi membutuhkan yang lain, saya akan kembali untuk pemeriksaan lebih lanjut," pungkasnya.
(*)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Dianita Anggraeni |
Editor | : | Dianita Anggraeni |