Laporan wartawan Grid.ID, Ria Theresia Situmorang
Grid.ID - Melaney Ricardo memang dikenal sebagai sahabat baik dari Luna Maya.
Namun sekalipun ia mengetahui kepedihan hati sahabatnya tersebut, ibu satu anak itu tetap mengucapkan turut bahagia dengan pernikahan Syahrini dan Reino Barack, teman baik dan mantan pacar Luna Maya.
Saat ditemui Grid.ID di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan pada Jumat (1/3/2019), Melaney Ricardo dengan ikhlas memberikan ucapan turut berbahagianya dengan pernikahan Syahrini dan Reino Barack.
Baca Juga : Luna Maya Sempat Curhat, Melaney Ricardo: Lima Tahun Bukan Waktu yang Cepat
"Aku tetap memberikan ucapan selamat bagi Reino dan Incess, ya kan sudah jodoh," ungkapnya.
"Kalau Tuhan enggak izinin ya enggak akan nikah, ini kan sudah kehendak Tuhan. Tapi sekarang gue harus men-support Luna sebagai sahabat yang lebih dekat, tapi untuk Reino dan Syahrini juga aku memberikan doa yang terbaik," sambungnya.
Istri Tyson Lynch ini menambahkan kalau ia percaya kalau apa yang sudah disatukan Tuhan tidak bisa dipisahkan manusia, sehingga ia berdoa bahwa hanya maut yang akan memisahkan Reino dan Syahrini nantinya.
Baca Juga : Lihat Tampilan Luna Maya dalam Video Prewedding Bareng Reino Barack Sebelum Menikah dengan Syahrini
Penulis | : | Ria Theresia |
Editor | : | Deshinta Nindya A |