Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Keluarga Gen Halilintar menjadi salah satu keluarga YouTubers yang mendapat banyak sorotan.
Pasalnya, keluarga Gen Halilintar yang terdiri dari Lenggogeni Faruk dan Halilintar Anofial Asmad ini memiliki 11 anak kandung yang semuanya menjadi YouTubers.
Diantara kesebelas anak di keluarga Gen Halilintar, putra sulung mereka, Atta Halilintar, kini bahkan menjadi YouTubers terkaya di Indonesia dan memiliki lebih dari 11 juta subscribers.
Baca Juga : Ziggy Zagga Trending, Gen Halilintar: Ke Mana Kita Pergi Orang Nyanyi
Kesuksesan Gen Halilintar tentu bukan tanpa strategi pola didik yang tepat.
Dikatakan Lenggogeni atau biasa disapa Ibu Gen, sang suami memang menerapkan pola didik yang tegas dan luas untuk kesebelas anaknya.
Tak jarang Halilintar juga memberikan tantangan pada putra-putrinya untuk terus melakukan gebrakan sesuai bakat dan kempuan sang anak.
Baca Juga : Wow, Mobil Keluarga Gen Halilintar Didesain Bak Pesawat Terbang, Ada Pramugarinya!
Hal tersebut diungkapkan Ibu Gen saat ditemui Grid.ID usai acara di kawasan Tendean, Mampang, Kamis (28/2/2019).
"Pak Hali selalu menanamkan kita mesti punya cita-cita besar, kita punya keyakinan, kalau kita on the right track kita ada bersama Tuhan yang Maha Besar jadi kita gak takut dengan hal apapun," tutur Ibu Gen.
Jiwa pemberani yang dimiliki keseluruh anggota Gen Halilintar pula yang akhirnya membawa keluarga tersebut sampai di puncak kesuksesan.
Baca Juga : Mengintip Rumah Mewah Keluarga Gen Halilintar, Bernuansa Putih dengan Pilar Megah
Demi mendorong kesebelas anaknya untuk terus maju dan berinovasi, sebagai ayah Halilintar juga punya trik lain.
Trik tersebut yakni sebisa mungkin ia dan sang istri menjadi sahabat terdekat bagi anak-anaknya.
Caranya juga terbilang unik, Halilintar menilai sudah sepatutnya orang tua tidak mudah tersinggung dengan anak-anaknya.
Baca Juga : Doa Raditya Dika Atas Kehamilan Istri: Semoga Anaknya 11 Kayak Gen Halilintar
Namun demikian, Halilintar juga kerap mengajarkan anak-anaknya untuk tidak mudah menyinggung perasaan orang tua.
"Kita juga sebagai orang tua jangan mudah tersinggung. Kita sering memberitahu jangan mudah menyinggung orang tua, orang tua juga jangan mudah tersinggung karena anak-anak punya kreasi dan inisiatif yang kalau kita hargai dan arahkan jadi sebuah karya," tutur Halilintar.
Baca Juga : Atta Halilintar Akan Menikah dengan Ria Ricis? Ini Jawaban Keluarga Gen Halilintar
"Karena kita sama mereka bersahabat," timpal Ibu Gen.
"Mendidik anak sesuai zaman," imbuh Sohwa, sang putri kedua. (*)
Kemewahan Natal Sandra Dewi Sebelum Harvey Moeis Dipenjara, Pohon Natalnya Saja Asli dari Amerika
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |